Polresta Deliserdang

Polresta Deliserdang Gandeng Perguruan Tinggi Sosialisasikan Posko KBN dan Survei Publik 

Sebagai upaya dalam mencegah penyalahgunaan narkotika, Polresta Deliserdang menggandeng perguruan tinggi untuk melakukan sosialisasi tentang bahaya

Istimewa
Sebagai upaya dalam mencegah penyalahgunaan narkotika, Polresta Deliserdang menggandeng perguruan tinggi untuk melakukan sosialisasi tentang bahaya narkoba dan Posko Kampung Bersih Narkoba (KBN), di Aula Tri Brata Mapolresta, Jumat (15/9/2023). 

Polresta Deliserdang Gandeng Perguruan Tinggi Sosialisasikan Posko KBN dan Survei Publik 

TRIBUN-MEDAN.com, DELISERDANG - Sebagai upaya dalam mencegah penyalahgunaan narkotika, Polresta Deliserdang menggandeng perguruan tinggi untuk melakukan sosialisasi tentang bahaya narkoba dan Posko Kampung Bersih Narkoba (KBN), di Aula Tri Brata Mapolresta, Jumat (15/9/2023).

Selain itu, juga dilakukan survei publik kepada masyarakat yang dilakukan oleh Universitas Pembangunan Panca Budi Medan.

Dalam kesempatan tersebut, Wakasat Narkoba Polresta Deliserdang Iptu R Tambunan menjelaskan tentang bahaya narkoba dan tujuan dari pembuatan Posko KBN yang berada di Desa Sekip Kecamatan Lubuk Pakam.

Sementara, tim survei dari Universitas Panca Budi Medan menanyakan kepada masyarakat desa tersebut, apakah setuju dengan adanya posko ini, yang dijawab sangat setuju oleh masyarakat secara kompak.

Dalam survei publik tersebut, pihak  Universitas Pembangunan Panca Budi juga mengadakan kuesioner tentang  kepuasan masyarakat atas posko itu.

"Dengan adanya posko narkoba di Desa Sekip, peredaran gelap narkoba sudah berkurang drastis. Kami menjamin bahwa peredaran gelap narkoba sudah bersih hampir mencapai 99 persen," ucap salah seorang perwakilan warga.

Terpisah l, Kapolresta Deliserdang Kombes Pol Irsan Sinuhaji mengatakan banyak kegiatan positif yang dilakukan di Posko KBN ini. Di antaranya konseling hingga sosialisasi tentang bahaya narkoba kepada masyarakat dan lainnya.

"Dengan pengetahuan yang lebih baik tentang resiko narkoba, diharapkan masyarakat Desa Sekip dapat bersatu dalam upaya pencegahan peredaran dan penyalahgunaan narkoba di Kabupaten Deliserdang, khususnya di wilayah mereka sendiri," tandasnya.

(Akb/tribun-medan.com)

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved