Sumut Memilih

KPU Umumkan DCT, Dapil 1 Sumut Dipenuhi Nama-nama Beken, Mulai Ijeck Hingga Menteri

KPU secara resmi telah mengumumkan Daftar Calon Tetap (DCT) calon anggota legislatif untuk pemilihan umum tahun 2024.

|
Penulis: Anugrah Nasution |
Dok. Partai Golkar
Ketua DPD Partai Golkar Sumut Musa Rajekshah saat memberikan sambutan usai melantik Ketua DPD Partai Golkar Langkat sisa masa bakti 2020-2025, Thiorita Surbakti dan para pengurus di Alun-alun T Amir Hamzah, Stabat, Selasa (14/3). 

TRIBUN-MEDAN. com, MEDAN - Komisi Pemilihan Umum (KPU) secara resmi telah mengumumkan Daftar Calon Tetap (DCT) calon anggota legislatif untuk pemilihan umum tahun 2024.

Di daerah pemilihan Sumut 1 yang mencakup Medan, Deliserdang, Serdangbedagai dan Tebingtinggi, nama-nama calon kuat bertengger memperebutkan 10 kursi DPR RI. 

Baca juga: KPU Dairi Tetapkan Caleg ke DCT, Berikut Nama - Namanya

Seperti nama mantan wakil Gubernur Sumut Musa Rajekshah atau Ijeck. Nama Ketua DPD Golkar Sumut itu tercatat sebagai Caleg dari Golkar nomor urut 1.

Di bawahnya ada nama Meutya Hafid yang merupakan Ketua Komisi 1 DPR RI. 

Selain itu ada juga sejumlah elit yang akan bertarung merebut kursi parlemen seperti, Menteri Hukum dan HAM, Prof Dr Yasonna H Laoly dan mantan Wakapolri Komjen Pol (purn) Oegroseno. 

Sejumlah nama yang saat ini menjabat sebagai anggota DPR RI juga nyantol kembali maju. 

Seperti Romo Muhammad Syafii dari Gerinda, Dr Sofyan Tan dari PDIP, dan Prananda Surya Paloh dari NasDem, dan Mulfachri Harahap yang merupakan petahana dari PAN. 

Mantan Presiden PKS Tifatul Sembiring juga kembali maju ke Senayan melalui dapil Sumut 1. 

Sementara nama lainnya adalah mantan kepala kepala daerah yang pernah menjabat di Sumut. Seperti mantan Gubernur Sumut, Tengku Erry Nuradi dari Perindo. 

Baca juga: Satpol PP Medan Janji Tertibkan Seluruh APK Sebelum Pengumuman DCT, Bawaslu Karo akan Panggil Parpol

Kemudian Bupati Deliserdang, Ashari Tambunan dari PKB, mantan Wali Kota Medan Rahudman Harahap dan Abdillah dari NasDem. Dan juga ada nama Ir Akhyar Nasution mantan Wali Kota Medan yang terdaftar dari Demokrat. 

Selain itu ada juga nama nama pengurus partai, seperti Sekretaris Jenderal Hanura Kodrat Shah, Ketua DPD Demokrat Sumut M Lokot Nasution, Ketua DPW PPP Sumut Jafaruddin Harahap. 

(cr17/tribun-medan.com) 

Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News

Ikuti juga informasi lainnya di Facebook, Instagram dan Twitter

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved