Piala Asia 2023

Daftar 29 Pemain Timnas,Shin Tae-yong Coret Tiga Pemain, Bersiap Lawan Libya dan Iran

Inilah daftar 29 pemain yang sudah dipersiapkan Pelatih Timnas Indonesia Senior, Shin Tae-yong.

Editor: Salomo Tarigan
BolaSport.com
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong 

TRIBUN-MEDAN.com - Inilah daftar 29 pemain yang sudah dipersiapkan Pelatih Timnas Indonesia Senior, Shin Tae-yong.

Dari 29 nama tersebut, Shin Tae-yong akan mencoret 3 di antara pemain.

Sehingga skuad timnas yang akan diboyong untuk berlaga di Piala Asia 2023 sebanyak 26 pemain.

Latihan di Turki

 Shin Tae-yong memanggil 29 pemain untuk menjalani pemusatan latihan di Turki.

Pemusatan latihan dilakukan guna tampil pada Piala Asia 2023 diadakan sejak 20 Desember lalu hingga 6 Januari 2024.

Saat menjalani TC, Skuad Garuda diagendakan menjalani dual aga uji coba kontra Libya dan Iran.

“Para pemain yang dipanggil beberapa di antaranya sudah mengikuti kualifikasi Piala Dunia 2024 di Irak dan Filipina sebelumnya. Nama baru Justin Hubner yang sudah menjadi WNI pun langsung dipanggil. Hanya Rachmat Irianto yang mengalami cedera dan tak ada pemain pengganti,” kata Sumardji, Ketua Badan Tim Nasional.

Sebelumnya, setiap Negara harus mendaftarkan maksimal 23 pemain ke Piala Asia 2023.

Akan tetapi, kabar terbaru AFC mengizinkan negara yang ikut serta untuk mendaftarkan pemainnya maksimal 26 pemain.

Dengan demikian, Shin Tae-yong hanya akan mencoret tiga pemain dari 29 pemain yang ia panggil.

Seperti diketahui, pada Piala Asia 2023, Indonesia berada di grup D bersama dengan Irak, Jepang dan Vietnam. Piala Asia 2023 diadakan di Qatar pada 12 Januari – 10 Februari 2024.

Berikut daftar 29 pemain Timnas yang menjalani TC di Turki:

Kiper:

1. Syahrul Trisna - Persikabo

Sumber: Tribunnews
Halaman 1 dari 3
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved