Liga Inggris
PREDIKSI Skor Nottingham Vs Man United, Setan Merah On Fire, Kans Buntuti Tottenham
Beberapa bursa prediksi skor menampatkan MU mampu memetik 3 poin penuh saat menyambangi markas Nottingham.
TRIBUN-MEDAN.com - Manchester United dijadwalkan bertandang ke markas Nottingham Forest dalam lanjutan Liga Inggris pekan ke-20 bertajuk Boxing Day, Sabtu (30/12/2023) malam WIB.
Pertandingan Nottingham Forest vs MU dijadwalkan berlangsung di City Ground, Minggu (31/12) pukul 00.30 WIB.
Beberapa bursa prediksi skor menampatkan MU mampu memetik 3 poin penuh saat menyambangi markas Nottingham.
Di sisi lain, MU mengusung misi kemenangan guna kembali nangkring di top 6.
Prediksi Skor
Sportskeeda: Nottingham Forest 1-2 Manchester United
Sportingnews: Nottingham Forest 1-2 Manchester United
90min: Nottingham Forest 2-2 Manchester United
Baca juga: JAM TAYANG Luton Town Vs Chelsea Malam Ini, Cek Kondisi Tim dan Prediksi Line-up Luton Vs Chelsea
Asa MU Buntuti Spurs
Diketahui, Manchester United sebelumnya sempat membuntuti Tottenham Hotspur di peringkat ke-6 pada pekan lalu.
Namun sayang, kemenangan West Ham dengan skor 0-2 atas Arsenal membuyarkan kegembiraan MU.
Walhasil, MU harus rela digeser West Ham dan turun ke posisi tujuh dalam tabel klasemen Liga Inggris.
Saat ini, MU menduduki posisi ketujuh dengan raihan 31 poin, berselisih 11 poin dari Liverpool di puncak klasemen.
Sedangkan Nottingham Forest berada di urutan ke-16 dengan 17 poin.
Baca juga: PREDIKSI Skor Man City Vs Sheffield Malam Ini, City Diunggulkan Menang Gusur Arsenal
Jika nantinya MU berhasil menang atas Nottingham, bisa dipastikan tim berjuluk Setan Merah itu akan kembali nangkring di posisi 6.
Di sisi lain, West Ham juga diwajibkan mengalami kekalahan pekan ini saat menjamu Brighton pada Rabu (3/1/2024).
Mengantongi hasil apik pekan lalu, pelatih MU, Erik ten Hag sesumbar mampu kembali meraih kemenangan.
"Ini menunjukkan sekali lagi, skuad ini kuat. Kami bisa bersaing, kami berhadapan dengan tim terkuat di liga ini."
"Ketika pemain terkuat kembali, kami bisa mengalahkan siapa pun yang memiliki mentalitas yang tepat," ucap Erik ten Hag, dikutip dari Manchester Evening News.
Bahkan Erik ten Hag sesumbar kembali mengajak tanding Liverpool dan Arsenal.
Namun omongan itu didasari dengan kembalinya semua pemain MU saat ini yang sedang didekap cedera.
Baca juga: UPDATE Liga Italia, Inter Milan Gagal Menang, Posisi Puncak Rawan Diganggu Juventus
"Kami membuktikan, meski mengalami semua kemunduran, tidak ada tim yang mampu mengatasi begitu banyak kemunduran yang kami alami."
"Jumlah poin yang kami peroleh tidak dapat dipenuhi, namun Anda harus puas," ucap pelatih MU itu.
"Ketika kami memiliki semua pemain yang kembali, skuad menjadi kuat. Melawan Liverpool, Arsenal, Villa, tiga tim teratas di liga, kami saling berhadapan. Kami bisa mengalahkan siapa pun," tambahnya.
Menilik head to head kedua tim dalam lima laga terakhir, MU mampu mendominasi dengan berhasil menyapu bersih semua laga.
Kondisi Tim
Menilik kondisi tim tuan rumah, Nottingham hanya memiliki dua pemain yang cedera.
Ialah Filipe dan Taiwo Awoniyi yang dipastikan absen.
Ditambah dengan Ibrahim Sangare yang terkena skorsing kartu kuning.
Di sisi lain, MU masih absen dengan rentetan pemainnya yang cedera.
Yakni, Casemiro, Amad Diallo, Lindelof, Harry Maguire, Tyrell Malacia, Lisandro Martinez, Mason Mount, Luke Shaw, Antony Martial dan Sofyan Amrabat.
Ditambah dengan Jadon Sancho yang dicoret dari skuad karena masalah kedisiplinan.
Prediksi Susunan Pemain
Nottingham Forest (4-2-3-1):
Turner; Montiel, Niakhate, Murillo, Aina; Danilo, Sangare; Elanga, Gibbs-White, Hudson-Odoi; Wood.
Pelatih: Nuno Espirito Santo.
Man Utd predicted (4-2-3-1):
Onana; Wan-Bissaka, Varane, Evans, Dalot; Mainoo, Eriksen; Garnacho, Fernandes, Rashford; Hojlund.
Pelatih: Erik ten Hag.
Head to Head
26/08/23 - MU 3-2 Nottingham Forest (Liga Inggris)
16/04/23 - Nottingham Forest 0-2 MU (Liga Inggris)
02/02/23 - MU 2-0 Nottingham Forest (Carabao Cup)
26/01/23 - Nottingham Forest 0-3 MU (Carabao Cup)
28/12/22 - MU 3-0 Nottingham Forest (Liga Inggris)
(Tribun-Medan.com)
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com
Nottingham vs Man United
Prediksi Skor Nottingham Vs Man United
Prediksi Nottingham Vs Man United
Siaran Langsung Nottingham Vs Man United
Liga Inggris
Manchester United
Nottingham Forest
| LINK Nonton Live Streaming Tottenham Vs Man United Jam 19.30 WIB, Akses Live Score di Sini Gratis |
|
|---|
| DISIARKAN Langsung Sunderland Vs Arsenal Malam Ini, Prediksi Skor Gunners Dibuat Sulit Raih 3 Poin |
|
|---|
| LIVE SCORE Tottenham Vs Man United Mulai Jam 19.30 WIB, Akses Juga Link Streaming di Sini via HP |
|
|---|
| BIG MATCH Tottenham Vs Manchester United Malam Ini, Amorim Pede, Beda saat Kalah di Liga Eropa |
|
|---|
| Hasil dan Klasemen Liga Inggris - Posisi Arsenal Mulai Diancam Man City, Newcastle Telan Kekalahan |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.