Piala Asia 2023 Qatar

SIARAN Langsung Iran Vs Qatar Semifinal Piala Asia 2023, Rekor Mentereng Iran Bahayakan Tuan Rumah

Laga semifinal Piala Asia 2023 antara Iran vs Qatar bakal digelar pukul 22.00 WIB di Stadion Al Thumama Live RCTI.

(KARIM JAAFAR / AFP)
Pemain Iran merayakan kemenangan mereka di akhir pertandingan Piala Asia 2023 saat melawan Suriah di Stadion Abdullah bin Khalifa pada 31 Januari 2024. (KARIM JAAFAR / AFP) 

TRIBUN-MEDAN.com - Siaran langsungĀ semifinal Piala Asia 2023 hari ini, Rabu (7/2/2024) akan menggelar pertandingan antara Iran melawan Qatar.

Laga Iran vs Qatar bakal digelar pukul 22.00 WIB di Stadion Al Thumama Live RCTI.

Iran tampil di semifinal Piala Asia 2023 ini dengan memiliki rekor mentereng.

Tim Melli, julukan Iran, menjadi negara dengan jumlah penampilan terbanyak di fase empat besar.

Sejauh ini, Iran sudah tampil sebanyak 9 kali di turnamen Piala Asia.

Rekor mentereng itu sayangnya tak bisa menjadi pegangan sepenuhnya bagi Iran.

Pasalnya, Iran akan menghadapi tim yang juga tak bisa dipandang enteng di Piala Asia 2023.

Baca juga: JADWAL Siaran Liga Inggris Sabtu/Minggu Ini, Man City Vs Everton, Aston Villa Vs Man United

Iran bakal menghadapi Qatar yang mengadang di empat besar.

Qatar yang berstatus sebagai tuan rumah sekaligus juara bertahan Piala Asia 2023 juga tak bisa dipandang remeh.

Catatan impresif Qatar yang selalu memenangkan laga Piala Asia 2023 menjadi bukti sang juara bertahan tengah on fire.

Keberhasilan Iran menyingkirkan Jepang lewat cara comeback dramatis di perempat final Piala Asia 2023 menjadi bukti.

Tim Melli punya landasan yang baik untuk bisa melewati adangan Qatar selaku tuan rumah di semifinal.

Baca juga: Big Match AS Roma Vs Inter Milan Pekan Ini, Tuan Rumah Diuntungkan Absennya Inzaghi dan Frattesi

Kemenangan melawan Jepang otomatis melambungkan kepercayaan diri pemain Iran jelang menghadapi Qatar.

Ditambah, pengalaman Iran yang sudah banyak bertarung di Piala Asia membuat negara tersebut makin diunggulkan.

Belum lagi ada misi besar Iran untuk bisa menyamai torehan gelar juara Jepang sebagai negara tersukses Piala Asia.

Tak salah jika menempatkan Iran sebagai negara yang lebih diunggulkan akan menang dalam laga ini.

Jika menilik rekor pertemuan, Iran memang terlihat sangat digdaya setiap kali berjumpa Qatar.

Sejak pertama kali bertemu pada tanggal 28 Desember 2010, Iran tidak pernah mengalami kekalahan melawan Qatar.

Baca juga: Prediksi Semifinal Piala Asia Iran vs Qatar, Pemenang Sudah Ditunggu Debutan Yordania

Dari 10 sejarah pertemuan kedua negara, Iran mampu mendulang enam kemenangan.

Menariknya, enam kemenangan beruntun tersebut diraih Iran dalam enam pertempuran terakhirnya melawan Qatar.

Artinya Iran nyatanya selalu punya cara untuk mengalahkan Qatar setiap kali bertemu di kompetisi apapun.

Lalu, empat laga sisa lainnya berakhir imbang antara Qatar vs Iran tepatnya di ajang Kualifikasi Piala Dunia 2014.

Melihat statistik tersebut, tak salah jika Iran lebih diunggulkan bakal menang melawan Qatar.

Hanya saja sekali lagi, Qatar tidak bisa dianggap remeh begitu saja di Piala Asia 2023.

Status tuan rumah dan juara bertahan yang ditunjang performa apik yang diperlihatkan Qatar menjadi tanda kualitas tim tersebut.

Link Live Streaming Iran vs Qatar:

>>>LINK

(Tribun-Medan.com)

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com

Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved