Liga Champions
PREDIKSI Arsenal Vs FC Porto Laga Penentuan, Menang Harga Mati, Arteta Ogah Kalah di Emirates
Sejumlah bursa prediksi skor menjagokan The Gunners (julukan Arsenal) mampu meraih kemenangan di kandangnya sendiri.
TRIBUN-MEDAN.com - Arsenal dan FC Porto akan menjalani laga penentuan untuk mendapatkan tiket perempat final Liga Champions 2023-2024, Selasa (12/3/2024) waktu setempat atau Rabu dini hari WIB.
Pertandingan Arsenal vs Porto dijadwalkan berlangsung di Emirates Stadium pada Rabu (13/3/2024) pukul 03.00 WIB.
Sejumlah bursa prediksi skor menjagokan The Gunners (julukan Arsenal) mampu meraih kemenangan di kandangnya sendiri.
Meski begitu, Arsenal wajib menang dengan margin di atas satu.
Pasalnya, Arsenal mengalami kekalahan dengan skor 1-0 pada leg pertama saat menyambangi markas Porto berkat gol dari Gelano di masa injury time babak kedua.
Baca juga: Prediksi Skor Barcelona Vs Napoli Liga Champions, Xavi Berharap Napoli Main Terbuka
Di sisi lain, si Naga (julukan Porto) yang mencoba mempertahankan keunggulan tentu bakal menemui jalan terjal saat di Emirates Stadium.
Pasalnya, Arsenal tampil tangguh saat bermain di kandangnya musim ini.
Sebagai contoh dalam empat laga kandang terakhir, Arsenal selalu menang dengan margin lebih dari satu.
Bahkan dalam empat laga terakhir di Emirates Stadium, Arsenal telah mencetak 14 gol dan hanya kebobolan tiga kali.
Di Liga Inggris pun Arsenal juga baru menelan satu kekalahan saat bermain di kandang musim ini.
Adapun dua laga terakhir Porto datang ke Emirates Stadium kalah dengan skor 5-0 dan 4-0.

Baca juga: Nathan Tjoe-A-On Sudah Jalani Sumpah WNI, Thom Haye dan Ragnar Menyusul Bel Timnas Indonesia
Gambaran di atas dapat diartikan betapa angkernya kandang Arsenal musim ini.
Menanggapi hal itu, pelatih Arsenal Mikel Arteta memberikan komentar.
Menurutnya, menang di kandang sendiri adalah harga mati demi mencapai perempat final Liga Champions.
"Kami harus mengelola lebih baik. Kami tidak bisa menang dengan cara kami menangani bola dalam tiga kesempatan di area dalam."
Arsenal Vs FC Porto
Prediksi Skor Arsenal Vs FC Porto
Jam tayang Arsenal Vs FC Porto
Liga Champions
Arsenal
2 Gol Marcus Rashford Menangkan Barcelona atas Newcastle, Hasil Liga Champions Jumat Dini Hari |
![]() |
---|
GOL Erling Haaland dan Jeremy Doku, Manchester City Bungkam Napoli 2-0 |
![]() |
---|
NONTON Live Streaming Man City Vs Napoli Jam 02.00 WIB, Akses di Sini Tak Live SCTV |
![]() |
---|
LINK Live Streaming Newcastle Vs Barcelona Jam 02.00 WIB, Akses di Sini Nonton Gratis via HP |
![]() |
---|
DISIARKAN Langsung Newcastle Vs Barcelona Malam Ini, Minus Lamine Yamal Barca Pesta Gol Lagi? |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.