Liga Champions
Arsenal Vs Bayern Muenchen - Tak Ada itu Harry Kane, Odegaard Tidak Gentar, Gunners Butuh Kolektif
Martin Odegaard, meminta timnya agar tak takut dengan ancaman Harry Kane saat bentrok kontra Bayern Muenchen di Liga Champions.
TRIBUN-MEDAN.com - Arsenal dijadwalkan menghadapi Bayern Muenchen pada babak perempat final Liga Champions leg pertama pada Selasa (9/4/2024) waktu setempat atau Rabu dini hari WIB.
Kapten Arsenal, Martin Odegaard, meminta timnya agar tak takut dengan ancaman Harry Kane saat bentrok kontra Bayern Muenchen di Liga Champions.
Pada leg pertama, The Gunners akan bertindak sebagai tuan rumah dengan menjamu Muenchen di Emirates Stadium.
Bentrokan tersebut akan digelar pada Selasa (9/4/2024) waktu setempat atau Rabu pukul 02.00 WIB.
Menjelang laga, Martin Odegaard dimintai pendapatnya soal ancaman penyerang Bayern Muenchen, Harry Kane.
Kane akan menjadi pemain yang paling diwaspadai Arsenaldalam laga tersebut.
Sebab, penyerang berpaspor Inggris itu tampil luar biasa sepanjang musim ini.
Baca juga: JADWAL LIVE Liga Champions, Arsenal Bawa Aura Dendam Membara, Madrid vs City Live SCTV
Kane telah menggelontorkan 38 gol dan 12 assistdi lintas kompetisi.
Selain itu, Kane juga punya rapor bagus ketika menghadapi Arsenal.
Dalam kariernya, penyerang berusia 30 tahun itu telah 19 kali menghadapi Meriam London.
Hasilnya, Kane membawa timnya meraih 7 kemenangan, 5 kali imbang, dan 7 kekalahan.
Namun dari segi aspek gol, Kane membawa ancaman serius untuk Arsenal.
Dari 19 pertandingan tersebut, Kane berhasil mengoyak gawang Arsenal sebanyak 14 kali.
Odegaard pun tak menampik bahwa Kane akan menjadi ancaman utama timnya.
Baca juga: JADWAL Perempat Final Liga Champions Pekan Ini, Pembuka Arsenal vs Munchen, Real Madrid vs Man City
Namun, playmaker Timnas Norwegia itu meminta agar Arsenal tak perlu takut dengan eks penyerang Tottenham Hotspur itu.
Yang perlu dilakukan Arsenal adalah bermain kolektif seperti biasanya untuk membendung serangan-serangan Muenchen yang dipimpin Kane.
"Saya pikir kita harus menghormati Kane, tapi menurut saya kita tidak perlu takut pada siapa pun," ucap Odegaard seperti dikutip dari Goal Internasional.
"Kami harus fokus pada diri kami sendiri dan kualitas yang kami miliki di tim kami, dan itu saja."
"Kane pemain yang bagus, tentu saja."
"Saya telah bermain melawannya beberapa kali."
"Kami tahu kualitas yang dia miliki di kotak penalti dan dia juga bagus dalam permainan link-up."
"Kami menghadapi tim bagus pada hari Selasa," tutur Odegaard menambahkan.
(tribun-medan.com)
Artikel ini telah tayang di BolaSport.com
Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News
Ikuti juga informasi lainnya di Facebook, Instagram dan Twitter
Berita viral lainnya di Tribun Medan
Prediksi Arsenal vs Bayern Muenchen
Arsenal vs Bayern Muenchen
Liga Champions
Harry Kane
Martin Odegaard
Arsenal
| LIGA CHAMPIONS - 2 Catatan Memalukan Barcelona Usai Nyaris Dipermalukan Club Brugge |
|
|---|
| HASIL Liga Champions Tadi Malam - Barcelona dan Chelsea Nyaris Kalah, Man City Berpesta |
|
|---|
| LINK Live Streaming Qarabag VS Chelsea Liga Champions Jam 00.45 WIB, Akses Live Score Juga di Sini |
|
|---|
| LIVE SCORE Club Brugge Vs Barcelona Jam 03.00 WIB, Akses di Sini Liga Champions Gratis via HP |
|
|---|
| LIVE SCTV! Manchester City Vs Dortmund di Liga Champions, Cek Prediksi Skor, H2H, Link Streaming |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Harry-kane-bayern-munchen-vs-man-united.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.