Tribun WIki
Sunnah Membaca Surat Al Kahfi di Hari Jumat, Berikut Bacaan Ayat 1-10 Beserta Artinya
Membaca Surat Al Kahfi di hari Jumat disunahkan bagi umat muslim. Simak keutamaan dan penjelasannya lebih lanjut dalam ulasan kali ini
TRIBUN-MEDAN.COM,- Dr Muhammad Bakar Isma’il dalam kitab Al-Fiqh al Wadhih min al Kitab wa al Sunnah menjelaskan bahwa satu diantara amalan di hari Jumat adalah membaca Surat Al Kahfi.
Sebenarnya membaca Surat Al Kahfi tidak hanya baik dibaca pada hari Jumat saja, melainkan setiap hari.
Akan tetapi, memang dianjurkan bahwa sebaiknya Surat Al Kahfi dibaca saat terbenamnya matahari di hari Kamis hingga terbenamnya matahari di hari selanjutnya yakni hari Jumat.
Nabi shallallahu’alaihi wasallam bersabda, “Barang siapa yang membaca surat Al Kahfi pada hari Jumat, dia akan disinari cahaya di antara dua Jum’at.” (HR. An Nasa’i dan Baihaqi).
Baca juga: Inilah Waktu Terbaik Salat Zuhur Bagi Wanita di Hari Jumat
Yang dimaksud dengan membaca surah Al kahfi adalah membaca secara utuh atau keseluruhan atau semua ayat pada surah Al Kahfi, karena hadisnya tidak memerinci ayat berapa maka dipahami secara umum, yakni dibaca satu surah atau semua ayat dalam surah Al Kahfi yang jumlahnya ada 110 ayat.
Hal ini sebagaimana difatwakan oleh para ulama, sebagai berikut:
Dijelaskan dalam Fatawa Syabakah Islamiyyah nomor 135507,
"...Karena yang dituju adalah membaca seluruh Surat Al Kahfi di hari yang telah dikhususkan tersebut. Bahkan kalau seorang membacanya dalam sholat, juga boleh.”
Lalu bagaimana dengan yang membaca 10 ayat saja?
Tidak ada yang salah dengan yang membaca 10 ayat saja tapi kalau untuk mendapatkan pahala sunah baca Al kahfi pada hari Jumat mesti dibaca 110 ayat atau satu surah.
Baca juga: Amalan Sunah di Hari Jumat Selain Memotong Kuku dan Membaca Surat Al Kahfi
Membaca atau menghafal 10 ayat pertama surah Al kahfi dan membaca semua ayat pada surah Al Kahfi (110 ayat) khusus pada hari Jumat pembahasannya berbeda, masing-masing memiliki keutamaan tersendiri.
Pembahasan membaca/menghafal 10 ayat pertama surah Al kahfi masuk dalam tema dajjal, mari kita simak hadisnya
Siapa di antara kalian yang menjumpainya (dajjal), maka bacalah dihadapannya pembukaan surat Al-Kahfi… (HR. Muslim).
Barangsiapa yang menghafal sepuluh ayat pertama dari surat Al-Kahfi, niscaya dia akan terlindungi dari fitnah Dajjal. (HR. Muslim, Ahmad, Ibnu Hibban dan yang lainnya)
Berikut Bacaan Surah Al Kahfi Ayat 1-10 dan artinya.
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.