Berita Viral

USAI Beritakan Maraknya Judi, Wartawan Daerah di Karo Tewas Bersama Anak dan Istri, Ini Kata Polisi

Di tengah pemerintah gencar memberantas judi, seorang wartawan daerah ditemukan tewas mengenaskan bersama anak dan istrinya.

Editor: AbdiTumanggor
IST
Puslabfor Polda Sumut olah TKP terkait kebakaran yang terjadi di sebuah warung di Jalan Nabung Surbakti Ujung, Kelurahan Padang Mas, Kecamatan Kabanjahe, Kamis (27/06/2024) 

Kedua, menurut keterangan saksi, suami korban kembali ke rumah sekitar pukul 01.00 WIB, sedangkan kebakaran terjadi sekitar pukul 03.30 WIB.

Ketiga, di dalam rumah yang berukuran sekitar 3,5x9 meter tersebut, korban menyimpan bensin sebagai barang dagangan, selain gas serta kebutuhan sehari-hari lainnya.

Dari adanya beberapa barang barang di warung tersebut, menimbulkan suara ledakan yang didengar para saksi, hal ini disebabkan oleh intensitas kebakaran yang tinggi, dipicu oleh bahan-bahan yang mudah terbakar seperti pertalite dan gas ukuran 3 kg.

Plh Kapolres menyampaikan, temuan-temuan ini merupakan hasil sementara dari pemeriksaan TKP oleh Tim Labfor Polda Sumut kemarin.

"Dengan temuan ini, diharapkan penyelidikan lebih lanjut dapat mengungkap secara jelas penyebab dan kronologi kebakaran," katanya.

Oloan juga menegaskan, pihaknya akan terus melakukan penyelidikan mendalam untuk memastikan tidak ada faktor lain yang terlewat dalam kasus ini.

"Polisi mengedepankan scientific crime investigation, dengan Tim dari Polres dan yang diturunkan Polda Sumut berharaf penyebabnya segera diketahui," pungkasnya.

Isak tangis di pemakaman

Pemakaman ketiga jenajah diiringi isak tangis dari keluarga dan kerabat yang ikut ke pemakaman. Bahkan, seorang wanita paruh baya yang diketahui merupakan ibu dari Sempurna Pasaribu tak henti-hentinya menangisi kepergian anak, menantu, dan cucunya tersebut.

Sementara, satu orang lainnya yang diketahui merupakan anak sulung Sempurna Pasaribu pun tak kuasa menahan tangis sambil sesekali menyeka air matanya.

Berdasarkan keterangan dari salah satu keluarga Liber Pasaribu, selama ini ia tidak ada menaruh curiga dengan abangnya tersebut apakah memiliki masalah atau tidak.

Dirinya menjelaskan, selama ini abangnya tersebut juga tidak pernah menceritakan kehidupan pribadinya bahkan mengeluh.

"Tanggung jawab abang kami ini orangnya, kalau sebagai abang ya bagus sama adik-adiknya sering kasih nasehat," ujar Liber.

Diungkapkannya, dirinya belum lama ini sempat komunikasi dengan abangnya tersebut sekitar empat hari lalu.

Dirinya menjelaskan, keseharian korban selama ini terbilang cukup baik.

(*/Tribun-medan.com)

Baca juga: Sempurna Pasaribu Tewas dalam Kebakaran, Kabiro Sebut Korban Sedang Menyoroti Kasus Perjudian

Baca juga: ISAK TANGIS PECAH Saat Sempurna Pasaribu, Wartawan yang Tewas Terbakar di Rumah Dimakamkan!

Sumber: Tribun Medan
Halaman 3 dari 3
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved