PSMS Medan vs FC Bekasi City

Hasil Babak Pertama PSMS vs FC Bekasi City Imbang dengan Skor Kacamata

Hasil babak pertama PSMS Medan menjamu FC Bekasi City imbang dengan skor kacamata. Bermain di stadion Baharoeddin Siregar.

TRIBUN MEDAN/APRIANTO TAMBUNAN
Jalannya pertandingan PSMS vs Bekasi City 

TRIBUN-MEDAN.com,MEDAN - Hasil babak pertama PSMS Medan menjamu FC Bekasi City imbang dengan skor kacamata. Bermain di stadion Baharoeddin Siregar, Lubukpakam, Deliserdang, Rabu (2/10/2024),kedua tim tampil sama kuat. 

PSMS Medan yang dinahkodai, pelatih Nil Maizar menurunkan kekuatan penuhnya di pertandingan ini. 

Dengan mengenakan jersey kebanggaan Hijau, Hijau, Hijau, PSMS Medan di perkuat oleh Fakrurrazi, Gustur, Cabral, Izmy Hatuwe, Ikhsan Chan, Fabio Gama, Sandi Sute, Antic, Hamzaly, Bajo, dan Rahcmad Hidayat. 

Sedangkan di bangku cadangan di isi oleh Rohim, Kanu, Revan, Aidun, Illahi, Imam Bagus, Kurniawan, Nico Malau, Roni Sugeng, Nathan, Syaiful, dan Rafi Angga. 

Sementara itu, tim FC Bekasi City yang ditukangi pelatih Widyantoro juga menurunkan kekuatan penuh. 

Dengan mengusung target mencuri point, FC Bekasi City yang mengenakan jersey hitam-hitam itu diperkuat oleh Cahya Mosquito, Jhon cley, Arif A.M, Maring, Indra FR, Moch Jody, Renan Alves, Heri, Daud Kotulus, dan Restu

Sementara di bench bangku cadangan, di isi oleh Pratama, Junaedi, Andika, Dhika, Taufik, Yasvani, Mirza, Saddam, Valentino, dan Ghozali. 

Pertandingan kedua tim ini pun di pimpin langsung oleh wasit Bangkit Sanjaya. 

Sejak pertandingan babak pertama berlangsung, kedua tim tampil dengan pola permainan yang cukup lambat. Kedua tim lebih banyak bermain di areal tengah lapangan. 

Bahkan, tempo permainan yang sedikit lambat itu berlangsung sampai menit ke-10.

Pola permainan pun secara perlahan mulai berubah ketika memasuki menit ke-15. Di mana kedua tim mulai lebih berani keluar dari areal pertahanan masing-masing. Namun sejumlah serangan yang dibangun kedua tim belum mampu merubah situasi pertandingan. 

Memasuki menit ke-24 tim tuan rumah, PSMS Medan mendapatkan sebuah peluang berharga melalui serangan yang dibangun Sandi dan Juninho Cabral. Hanya saja peluang itu masih dapat dipatahkan oleh lini pertahanan Bekasi. 

Tak selesai sampai disitu, baru berselang satu menit, PSMS kembali melakukan serangan ke areal pertahanan Bekasi. Namun kokohnya pertahanan Bekasi membuat peluang PSMS itu terbuang begitu saja. 

Di sisi lain, Bekasi City yang terus mendapatkan tekanan, secara perlahan mencoba keluar dengan serangan balik. Sebuah serangan cepat melalui umpan lambung dari belakang berhasil diraih oleh Mosquito. 

Namun serangan balik itu tidak masih dapat di patahkan oleh lini pertahanan PSMS yang di kawal Sebastijan Antic. 

Tak berselang lama, Bekasi City kembali mendapatkan peluang di menit ke-33 melalui sepakan pojok. 

Jhon Cley sebagai eksekutor sepak pojok itu hanya menyalurkan bola ke area pinalti, namun dengan ketangkasan Fakrurrazi, bola mampu ditangkap dengan baik kedalam pelukannya. 

Memasuki menit 38, PSMS Medan mendapatkan sebuah peluang manis melalui tendangan bebas dari areal luar kotak pinalti. 

Fabio Gama sebagai algojo tendangan bebas itu hanya mendistribusikan bola ke arah depan kotak pinalti, namun tak satu pun pemain PSMS yang mampu menyambut si kulit bundar, sehingga peluang itu terbuang begitu saja. 

Memasuki menit akhir babak pertama, wasit Bangkit Sanjaya memberikan 2 menit waktu tambahan. Namun kedua tim tidak mampu memanfaatkan waktu tambahan tersebut. Sehingga babak pertama ditutup dengan skor kacamata. 

(Cr29/tribun-medan.com)

Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News

Ikuti juga informasi lainnya di FacebookInstagram dan Twitter dan WA Channel

Berita viral lainnya di Tribun Medan 

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved