Bekali Keterampilan, Mahasiswa UIN Beri Pelatihan kepada WBP Lapas Pancurbatu

Lapas Kelas IIA Pancurbatu menjadi salah satu tujuan kunjungan Mahasiswa Fakultas Ilmu Sosial Universitas Islam Negeri (UIN) Sumatera Utara, Rabu

Editor: Muhammad Tazli
Tribun Medan/ IST
Lapas Kelas IIA Pancurbatu Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara (Kemenkumham Sumut), menjadi salah satu tujuan kunjungan Mahasiswa Fakultas Ilmu Sosial Universitas Islam Negeri (UIN) Sumatera Utara, Rabu (21/11/2024). 

 TRIBUN-MEDAN.com, PANCURBATU – Mahasiswa sebagai agen perubahan yang memiliki semangat, idealisme, dan kemampuan untuk menghadirkan perubahan positif menuju cita-cita dan tujuan berbangsa dan bernegara; melindungi segenap tanah tumpah darah, memajukan kesejahteraan umum, mencerdaskan kehidupan bangsa.

Lapas Kelas IIA Pancurbatu Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara (Kemenkumham Sumut), menjadi salah satu tujuan kunjungan Mahasiswa Fakultas Ilmu Sosial Universitas Islam Negeri (UIN) Sumatera Utara, Rabu (21/11/2024).

Rombongan mahasiswa sebanyak 15 orang beserta dosen pembimbing, Dr. H. Adi Sucipto.,MAg diterima langsung oleh Kalapas, Nimrot Sihotang dalam hal ini diwakilkan oleh Kasi Kegiatan Kerja, Raymond Rumahorbo beserta jajaran Lapas Pancurbatu di Aula Bimbingan Kerja Lapas Pancurbatu.

Rombongan disambut dengan hangat dan diberikan materi dan pengarahan selama berada di dalam Lapas.

Baca juga: Beri Edukasi, KPU Kota Medan Gelar Sosialisasi Pilkada bagi WBP di Lapas Perempuan Medan

“Sebuah kebanggaan bagi Lapas Pancurbatu bisa dikunjungi oleh adik-adik  mahasiswa UIN  Fakultas Ilmu Sosial, dimana kami berterima kasih atas kepedulian adik-adik untuk memberikan ilmu pengetahuan yang dimiliki kepada warga binaan pemasyrakatan yang ada di Lapas Pancurbatu. semoga ini bukan yang pertama kali tapi akan ada kunjungan selanjutnya,” ujar Raymond Rumahorbo.

Dr. H. Adi Sucipto.,MAg, selaku dosen pengampu mata kuliah menyampaikan bahwa hari ini kami datang memberikan secerca cahaya bagi Warga binaan ditempat ini, bahwa kami peduli dengan bapak-bapak sekalian dan kami berharap lewat kegiatan ini para warga binaan dapat memiliki keterampilan dan kembali kemasyarakat dan tidak lagi melanggar hukum. 

Kegiatan ini merupakan bagian dari tindak lanjut kerjasama yg sudah terjalin dengan baik antara UIN Sumatera utara dengan Kanwil Kemenimipas Sumatera Utara. (*)

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di
    AA

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved