Liga Champions

JADWAL Siaran Liga Champions 11-12 Desember 2024, Atalanta Vs Real Madrid, Leverkusen Vs Inter

Si juara bertahan, Real Madrid, kedapatan jatah menyambangi markas Atalanta di Gewiss Stadium.

|
TheAthletic
Jadwal siaran langsung Liga Champions 2024-2025 pekan ke-6 mulai Rabu (11/12/2024) dini hari hingga Kamis dini hari, tersaji duel menarik dari Atalanta vs Real Madrid hingga Juventus vs Manchester City,  

TRIBUN-MEDAN.com - Jadwal siaran langsung Liga Champions 2024-2025 pekan ke-6 mulai Rabu (11/12/2024) dini hari hingga Kamis dini hari, tersaji duel menarik dari Atalanta vs Real Madrid hingga Juventus vs Manchester City.

Sebanyak 18 pertandingan akan tersaji dalam waktu dua hari.

Gelombang pertama dilaksanakan pada Selasa (10/12/2024) atau Rabu dini hari WIB.

Si juara bertahan, Real Madrid, kedapatan jatah menyambangi markas Atalanta di Gewiss Stadium.

Los Blancos membawa catatan buruk ke rumah La Dea atau Sang Dewi.

Baca juga: Atalanta Vs Real Madrid di Liga Champions, Ancelotti Beberkan Kondisi Bellingham, Mendy Absen

Dalam dua laga terakhir Liga Champions, Madrid selalu menelan kekalahan.

Penderitaan Madrid dimulai dengan kekalahan 1-3 dari AC Milan.

Setelahnya, mereka tumbang 0-2 saat menyambangi kandang Liverpool.

Madrid berpeluang untuk mengakhiri kesialan di rumah Atalanta.

Bentrokan Atalanta versus Madrid mengambil waktu kick-off pukul 03.00 dini hari WIB.

Masih pada hari yang sama, Inter Milan harus merasakan atmosfer panas di kandang Bayer Leverkusen.

Baca juga: Hasil Piala AFF 2024 - Gol Tunggal Asnawi Mangkualam Bawa Timnas Indonesia Menang Atas Myanmar

Skuad asuhan Simone Inzaghi datang ke Jerman dengan bermodalkan rekor tak terkalahkan dalam 13 penampilan terakhir.

Rinciannya adalah Inter menuai 11 kemenangan dan dua kali imbang.

Adapun Leverkusen tak tersentuh kekalahan di enam pertandingan terakhir.

Penonton bisa menyaksikan duel Leverkusen kontra Inter pada pukul 03.00 dini hari WIB.

Beralih ke Rabu (11/12/2024) atau Kamis dini hari WIB, ada dua big match.

Laga akbar pertama mempertemukan Borussia Dortmund dan Barcelona.

Datang ke Signal Iduna Park sebagai tamu, kepercayaan diri Blaugrana sedikit terusik usai diimbangi Real Betis dalam ajang Liga Spanyol.

Baca juga: Liga Inggris: Alasan Ruben Amorim Man United Kalah dari Nottingham, Janji Menang di Laga Berikutnya

Barcelona gagal mendapatkan tiga poin setelah sempat unggul satu gol hingga menit ke-90.

Kemudian partai besar lainnya menyuguhkan pertempuran Juventus melawan Manchester City.

Jadwal Liga Champions:
*waktu sudah dikonversi ke WIB

Rabu 11 Desember 2024
Dinamo Zagreb vs Celtic - 00.45
Girona vs Liverpool - 00.45
Atalanta vs Real Madrid - 03.00
Leverkusen vs Inter Milan - 03.00
Brest vs PSV - 03.00
Club Brugge vs Sporting - 03.00
Salzburg vs PSG - 03.00
Leipzig vs Aston Villa - 03.00
Shakhtar Donetsk vs Bayern Muenchen - 03.00

Kamis 12 Desember 2024

Atletico Madrid vs Slovan - 00.45
Lille vs Sturm - 00.45
Benfica vs Bologna - 03.00
Borussia Dortmund vs Barcelona - 03.00
Feyenoord vs Sparta Prague - 03.00
Juventus vs Man City - 03.00
AC Milan vs Red Star - 03.00
Suttgart vs Young Boys - 03.00
Arsenal vs Monaco - 03.00

(tribun-medan.com)

Artikel ini telah tayang di BolaSport.com

Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News

Ikuti juga informasi lainnya di Facebook, Instagram, Twitter  dan WA Channel

Berita viral lainnya di Tribun Medan 

Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved