Liga Inggris
PREDIKSI Skor Liverpool Vs Leicester, Tim Tamu Catatkan Rekor Buruk, The Reds Bakal Menang Mudah
Liverpool akan menjamu Leicester City di Anfield dalam pertandingan bertajuk Boxing Day, Jumat (27/12/2024) pukul 03.00 WIB.
"Kekhawatiran Leicester saat mereka menuju Anfield adalah mereka kehilangan banyak peluang, siapa pun yang mereka hadapi," ucap Chris Sutton dikutip dari Sportskeeda.
"Mereka akan bertahan dan mencoba menutup permainan, tetapi itu tidak akan membuat perbedaan apa pun - mereka tidak akan mampu menghadapi kekuatan Liverpool," imbuhnya.
Berkaca pada perfoma kedua tim di atas, Liverpool tentu lebih diunggulkan untuk menang.
Berikut bursa prediksi skor yang dilengkapi dengan prediksi susunan pemain hingga head to head Liverpool vs Leicester City.
Prediksi Skor Liverpool vs Leicester City
Sportskeeda: Liverpool 3-1 Leicester City
Thehardtackle: Liverpool 2-1 Leicester City
Khelnow: Liverpool 4-0 Leicester City
Statistik Kunci
Leicester City hanya memenangkan satu dari 10 pertandingan liga terakhir mereka pada Boxing Day.
Liverpool telah memenangi tujuh pertandingan terakhirnya yang dimainkan pada Boxing Day di Liga Inggris, rekor terpanjang dalam kompetisi tersebut saat ini.
Leicester City hanya memenangkan dua dari 12 pertandingan terakhirnya melawan Liverpool di Liga Inggris.
Liverpool saat ini berada di puncak klasemen Liga Inggris, sedangkan Leicester City diambang batas degradasi alias posisi 17.
Prediksi Susunan Pemain
Dari kubu The Reds, Ibrahima Konate dan Conor Bradley dipastikan absen karena cedera.
Daftar cedera Leicester hanya mencakup Jakub Stolarczyk.
Liverpool (4-2-3-1):
Alisson; Alexander-Arnold, Gomez, van Dijk, Robertson; Gravenberch, Mac Allister; Salah, Szoboszlai, Gakpo; Diaz
Leicester (4-2-3-1):
Ward; Justin, Coady, Vestergaard, Kristiansen; Skipp, Soumare; Ayew, El Khannouss, Mavididi; Vardy
Prediksi Skor Liverpool Vs Leicester
Liverpool Vs Leicester
Liverpool
Liga Inggris
Link Streaming Liverpool Vs Leicester
| Awal Ditemukan Slip Gaji di Mobil, Ketahuan Gaji Raheem Sterling Fantastis Padahal Belum Pernah Main |
|
|---|
| LIGA INGGRIS - Dibuat Malu Man City, Liverpool Back-to-Back Buat Rekor Buruk sebagai Juara Bertahan |
|
|---|
| Update Klasemen Liga Inggris Usai Manchester City Menang 3-0 dari Liverpool, Chelsea Posisi 3 |
|
|---|
| HASIL dan Klasemen Liga Inggris - Man City Bantai Liverpool, Posisi Arsenal Siap-siap Disalip |
|
|---|
| LINK Live Streaming Man City Vs Liverpool Jam 23.30 WIB, Cek di Sini Hasil Cepat via Live Score |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Dito-jota-liverpool-vs-fulham.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.