Berita Internasional

Suami Minta Tes DNA karena Anak Mirip Kepala Desa, Berakhir Diceraikan Istri setelah Hasilnya Keluar

Sebuah kisah rumah tangga dari Provinsi Hunan, Tiongkok, viral di media sosial setelah seorang istri memutuskan menggugat cerai suaminya.

|
TRIBUN MEDAN/ISTIMEWA
TES DNA:TES DNA: Ilustrasi tes DNA. Seorang istri memutuskan menggugat cerai suaminya karena tuduhan tanpa dasar bahwa anak mereka bukan darah dagingnya. Bahkan sang suami menuduh anak mereka mirip dengan kepala desa. 

Kecurigaan makin kuat karena saat Duong Lo mengabarkan kehamilan, mereka sedang tidak serumah karena ibu Duong Lo sedang sakit.

Baca juga: DAFTAR Lengkap 38 Nama dan Jabatan DPP PDI Perjuangan 2025-2030, Ketum hingga Wasekjend

Sejak itu, Hoang berubah. Ia mulai mencurigai istrinya berselingkuh dan mendesak dilakukan tes DNA.

Meski hasil menunjukkan bahwa anak itu memang anak kandungnya, Hoang tetap menuduh keluarga istrinya memalsukan laporan laboratorium.

Situasi memanas hingga kepala desa turun tangan. Namun, bukannya mereda, Hoang malah menuduh kepala desa sebagai ayah biologis anaknya karena merasa wajah anak itu mirip.

Ia bahkan menantang dilakukan tes DNA antara kepala desa dan anaknya.

Tak tahan lagi, ibu Duong Lo menampar Hoang di depan umum.

 Akhirnya, wartawan yang meliput kisah tersebut mengusulkan agar dilakukan tes DNA ulang. Hasilnya kembali menunjukkan bahwa Hoang adalah ayah biologis anak itu.

Mengetahui kebenaran, Duong Lo menangis dan berkata dengan tegas bahwa dirinya ingin cerai.

“Saya ingin cerai,” ucapnya sambil memeluk anaknya dan meninggalkan rumah.

Hoang yang panik langsung berlutut dan memohon maaf. Namun, Duong Lo tetap dengan keputusannya.

Kini, Duong Lo dan anaknya tinggal sementara di rumah orang tuanya.

Meski belum mengajukan gugatan resmi ke pengadilan, ia menyatakan tidak ingin kembali ke pernikahan yang penuh ketidakpercayaan dan luka emosional.

Ibu Mertua Usir Menantu karena Cucu Tak Mirip Ayahnya, Hasil Tes DNA Bongkar Rahasia Keluarga

Viral di media sosial ibu mertua tega usir menantu karena cucunya tak mirip ayahnya.

Untuk meyakinkan sang ibu, ayah dari anak tersebut kemudian memutuskan untuk melakukan tes DNA.

Dikutip dari Eva.vn Jumat (25/7/2025), kisah ini bermula dari konflik rumah tangga yang melibatkan seorang pria muda, istrinya, serta ibu kandungnya.

Sumber: Tribun Medan
Halaman 2/4
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved