Koordinator Pusat BEM SI: Turunnya Harga Pupuk Bersubsidi Bantu Petani dan Harus Dikawal Bersama

Koordinator Pusat BEM SI: Turunnya Harga Pupuk Bersubsidi Bantu Petani dan Harus Dikawal Bersama

|
Editor: Aisyah Sumardi
TRIBUN MEDAN
Koordinator Pusat BEM SI: Turunnya Harga Pupuk Bersubsidi Bantu Petani dan Harus Dikawal Bersama 

TRIBUN-MEDAN.com, MEDAN - Muzzamil Ihsan, Koordinator Pusat Aliansi BEM Seluruh Indonesia Periode 2025/2026, turut memberikan sambutan dan menjadi pemateri pada kegiatan Seminar Ketahanan Pangan yang dilaksanakan di Aula Soeratman FP USU, Medan, Sumatera Utara, Senin (24/11/2025).

 

Sebagai anak muda, ia menyampaikan bahwa kegiatan Seminar Ketahanan Pangan yang dilaksanakan oleh BEM Fakultas Pertanian bekerja sama dengan Pemuda Inspirasi Nusantara ini memberikan kontribusi positif bagi adik-adik mahasiswa khususnya dan generasi muda pada umumnya.

Persentase anak muda di negara kita hampir setengah dari jumlah penduduk Indonesia. Apalagi jika melihat proyeksi 20 tahun mendatang, Indonesia akan memasuki era Indonesia Emas pada tahun 2045.

 

“Ini artinya kita yang hadir di sini yang akan memimpin bangsa ini ke depannya. Tetapi kalau misalnya hari ini kita lebih banyak melakukan hal-hal yang tidak bermanfaat, maka bukan Indonesia Emas yang kita dapatkan, tetapi Indonesia cemas,” ujarnya.

 

Ia menegaskan bahwa para pemuda hari ini harus melek terhadap kebutuhan pangan di negara kita. Ia juga mengapresiasi seluruh peserta yang hadir karena begitu antusias mendengarkan paparan para pemateri. Apresiasi yang sama turut ia sampaikan kepada pemerintah melalui Pupuk Indonesia yang telah meringankan beban para petani dengan menurunkan harga subsidi pupuk hingga mencapai 20 persen dan meningkatkan alokasi pupuk subsidi dari 4,5 juta ton menjadi 9,5 juta ton tahun ini.

 

Menurutnya, upaya selanjutnya yang harus dilakukan adalah mengawal bagaimana program-program pemerintah tersebut dapat tepat sasaran dan tidak terhambat, agar kontribusi yang diberikan benar-benar dirasakan secara langsung oleh masyarakat.

 

“Masyarakat harus cerdas agar mereka merasakan dampak dari kebijakan-kebijakan baru yang dikeluarkan oleh pemerintah melalui Pupuk Indonesia. Maka hari ini mari kita manfaatkan kegiatan Seminar Ketahanan Pangan ini, yang tentu saja selaras dengan fakultas kita tentang pertanian, dan mari kita memberikan kontribusi besar terhadap pertanian di negara kita,” tutupnya.(*)

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    Berita Populer

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved