Berita Medan

DPD NasDem Medan Rayakan Syukuran Bersama Anak Yatim dan Janda Lansia

Prosesi dimulai dengan mendengarkan pidato Ketua Umum Partai NasDem, Surya Paloh, yang disiarkan secara hibrid serentak

Penulis: Dedy Kurniawan | Editor: Ayu Prasandi
TRIBUN MEDAN/DEDY
Hari Ulang Tahun (HUT) ke-14 Partai NasDem, para pengurus dan kader partai menggelar aksi sosial dengan membagikan 100 paket sembako kepada anak yatim piatu dan janda lansia kurang mampu, Selasa (11/11/2025).  

TRIBUN-MEDAN.com, MEDAN- Suasana kehangatan dan kepedulian di Kantor DPD Partai NasDem Kota Medan, Jalan H. Amir Hamzah, Selasa (11/11/2025). 

Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-14 Partai NasDem, para pengurus dan kader partai menggelar aksi sosial dengan membagikan 100 paket sembako kepada anak yatim piatu dan janda lansia kurang mampu.

Kegiatan itu juga menjadi puncak perayaan HUT Partai NasDem di Kota Medan.

Prosesi dimulai dengan mendengarkan pidato Ketua Umum Partai NasDem, Surya Paloh, yang disiarkan secara hibrid serentak bersama seluruh DPW dan DPD se-Indonesia, dan dilanjutkan dengan pemotongan tumpeng sebagai ungkapan rasa syukur.

Ketua DPD Partai NasDem Kota Medan, Afif Abdillah mengatakan bahwa perayaan HUT tahun ini sengaja dikemas lebih sederhana namun bermakna, dengan fokus pada kegiatan sosial yang langsung menyentuh masyarakat.

“Sesuai arahan Ketua Umum Bapak Surya Paloh, seluruh jajaran Partai NasDem diimbau untuk memperingati HUT ke-14 dengan kegiatan yang bermanfaat bagi masyarakat, di bidang kesehatan, sosial, maupun olahraga,” ujar Afif.

Ia menjelaskan, DPD NasDem Medan sebelumnya juga telah melaksanakan berbagai kegiatan sosial, mulai dari donor darah dan pemeriksaan kesehatan gratis yang diikuti 250 peserta, berbagi tali asih ke panti asuhan, hingga turnamen mini soccer antar DPC NasDem se-Kota Medan.

Tak hanya itu, senam santai di Kecamatan Medan Denai dan program sembako murah di DPC Menteng juga menjadi bagian dari rangkaian perayaan.

“Partai NasDem lahir dari rakyat, dan akan terus berjuang untuk rakyat. Karena itu kami ingin hadir bukan hanya dalam pesta politik, tapi juga dalam kehidupan sehari-hari masyarakat,” tegas Afif yang juga Ketua Fraksi NasDem DPRD Kota Medan.

Afif menambahkan, Fraksi NasDem DPRD Medan berkomitmen untuk terus mendukung program-program Wali Kota Medan, Rico Tri Putra Bayu Waas, yang juga kader NasDem, terutama dalam upaya peningkatan kesejahteraan masyarakat.

"Kami akan memperjuangkan agar anggaran program sosial Pemko Medan bisa meningkat hingga sepuluh kali lipat tahun depan, baik untuk pelayanan kesehatan, revitalisasi puskesmas, penyediaan ambulans gratis, pengendalian harga bahan pokok, pendidikan gratis, hingga bantuan sosial yang lebih tepat sasaran,” ungkapnya.

Sementara itu, Wakil Ketua DPD NasDem Kota Medan, Antonius Tumanggor, menyebut perayaan HUT kali ini terasa lebih bermakna karena diisi dengan kegiatan yang langsung bersentuhan dengan masyarakat kecil.

"Biasanya HUT dirayakan di hotel atau tempat mewah, tapi tahun ini kami turun langsung ke masyarakat. Kami ingin merasakan dan berbagi dengan mereka yang membutuhkan. Itulah semangat restorasi yang sesungguhnya," tutup Antonius. 

(Dyk/Tribun-Medan.com)

Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News

Ikuti juga informasi lainnya di FacebookInstagram dan Twitter dan WA Channel

Berita viral lainnya di Tribun Medan 

 

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved