Mayjen TNI Achmad Adipati Nongol di Lokasi Eksekusi Lahan GMTD, PT Hadji Kalla Duga Membackup

Munculnya Achmad Adipati itupun membuat Kuasa Hukum PT Hadji Kalla, H Hasman Usman, mempertanyakan kehadirannya.

(Tribun-Timur.com)
SENGKETA TANAH - Kuasa Hukum PT Hadji Kalla Hasman Usman saat konferensi pers, Rabu (12/11/2025). Ia mempertanyakan keberadaan sosok Mayjen TNI Achmad Adipati yang disebut hadiri proses eksekusi lahan yang diklaim dimenangkan GMTD di Jl Metro Tanjung Bunga, Kecamatan Tamalate, Makassar. 

TRIBUN-MEDAN.com - Sosok Staf Khusus Kepala Staf Angkatan Darat (KASAD), Mayjen TNI Achmad Adipati Karna Widjaja menjadi sorotan karena nongol di lokasi eksekusi lahan yang diklaim dimenangkan PT GMTD.

Ramai di sosial media, foto jenderal TNI turut hadiri pembacaan eksekusi lahan di Jl Metro Tanjung Bunga, Kecamatan Tamalate, Kota Makassar.

Lahan itu disebut-sebut objek yang dipersoalkan antara PT GMTD dan PT Hadji Kalla.

Terlebih founder PT Hadji Kalla, yang juga Wakil Presiden ke-10 dan 12, Jusuf Kalla, telah turun langsung meninjau lahan yang sementara ditimbun oleh proyek properti PT Hadji Kalla, Rabu (5/11/2025).

Lahan itu berlokasi tepat di seberang jalan depan Trans Studio Mal.

Pihak PT Hadji Kall menduga Achmad Adipati membekingi satu pihak.

Munculnya Achmad Adipati itupun membuat Kuasa Hukum PT Hadji Kalla, H Hasman Usman, mempertanyakan kehadirannya.

Baca juga: MENKEU Purbaya Sidak Pelabuhan Tanjung Perak dan Surati Kepala Daerah untuk Percepat Belanja APBD

"Ini juga, saya tidak tahu keberadaan beliau ini (Achmad Adipati) pada saat pelaksanaan eksekusi," kata Hasman Usman saat konferensi pers di kantor hukumnya, Jl AP Pettarani, Makassar, Rabu (12/11/2025).

"Seharusnya kalau hubungan hukum, harus ada surat kuasanya," lanjutnya.

Selain itu, lanjut Hasman, keberadaan Achmad Adipati di lokasi juga tidak ada sangkut pautnya dengan TNI.

Pasalnya, perkara lahan itu, kata dia, bukan menyangkut masalah pertahanan, melainkan persoalan pribadi.

Pt hadji kalo protes
SENGKETA TANAH - Kuasa Hukum PT Hadji Kalla Hasman Usman saat konferensi pers, Rabu (12/11/2025). Ia mempertanyakan keberadaan sosok Mayjen TNI Achmad Adipati yang disebut hadiri proses eksekusi lahan yang diklaim dimenangkan GMTD di Jl Metro Tanjung Bunga, Kecamatan Tamalate, Makassar.

Baca juga: Wabup Samosir Ariston Sidauruk Sampaikan Nota Keuangan Rancangan APBD

"Nah, ini kan bukan persoalan pertahanan, ini persoalan pribadi, persoalan masalah hak," ungkap Hasman.

"Tidak perlu harus turun (pejabat) TNI membackup salah satu pihak di dalam persoalan ini," sambungnya.

PT Hadji Kalla lanjut Hasman, pun keberatan terkait keberadaan Achmad Adipati itu.

Ia mengaku akan menyurat ke Mabes TNI untuk mempertanyakan maksud dan tujuan jenderal bintang dua itu di lokasi pembacaan eksekusi lahan.

Baca juga: Mafia Usik Tanah Milik Wapres Jusuf Kalla, Diduga Diserobot Anak Perusahaan Lippo Group

Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved