Sumut Terkini

Erwin S Damanik Jabat Sekda Kota Tebingtinggi, Berikut 12 Nama Pejabat Eselon II yang Baru

Acara pengambilan sumpah/janji dan pelantikan tersebut dilaksanakan Senin (10/11/2025) lalu

Penulis: Alija Magribi | Editor: Ayu Prasandi
ISTIMEWA
Pelantikan 12 Pejabat Eselon II Kota Tebingtinggi bersamaan dengan Pelantikan Sekda Kota Tebingtinggi yang baru, Senin (10/11/2025) 

TRIBUN-MEDAN.com, SIANTAR- Wali Kota Tebing Tinggi, H. Iman Irdian Saragih, resmi melantik Sekretaris Daerah Kota (Sekdako) serta 12 Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama (PPT Pratama) di lingkungan Pemerintah Kota Tebing Tinggi.

Acara pengambilan sumpah/janji dan pelantikan tersebut dilaksanakan Senin (10/11/2025) lalu, bertempat di gedung Hj. Shawiyah, Jalan. Dr. Sutomo.

Erwin Suheri Damanik dilantik sebagai Sekdako definitif. Selain itu, 12 pejabat eselon II lainnya juga menempati posisi baru, berdasarkan Surat Keputusan (SK) Wali Kota Nomor 100.3.3.3/1439 Tahun 2025.

Pelantikan ini, seperti disampaikan Wali Kota dalam sambutannya, telah mengantongi persetujuan dari Badan Kepegawaian Negara (BKN) melalui Surat Nomor 23452/R-AK.02.03/SD/F/2025 dan Nomor 23455/R.AK.02.03/SD/F/2025.

Dalam arahannya, Wali Kota Iman Irdian Saragih menekankan pentingnya dedikasi, loyalitas, dan kinerja tinggi bagi seluruh pejabat yang baru dilantik.

"Mengingat seluruh pejabat yang telah menduduki jabatan Pimpinan Tinggi Pratama, akan senantiasa dilakukan evaluasi terhadap kinerjanya masing-masing secara berkala," tegas Wali Kota.

Dian, pria sapaan Wali Kota Tebingtinggi ini juga menyampaikan harapan dan doa agar para pejabat diberi kekuatan dan kelancaran dalam menjalankan tugas dan pengabdian kepada Pemerintah Kota Tebingtinggi.

Sebelumnya, Kepala BKPSDM (Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia), Abdul Halim Purba, membacakan nama-nama pejabat yang dilantik, termasuk Sekdako Erwin Suheri Damanik.

Adapun 12 Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama yang menempati posisi baru meliputi:

1. Muhammad Fachri (sebelumnya Kadisdukcapil) menjadi Inspektur Daerah. 

2. Iqbal Halim Ramadhan Nasution (sebelumnya Kabag PBJ Setdako) menjadi Sekretaris DPRD Kota.

3. Ramadhan Barqah Pulungan (sebelumnya Kabag Pemerintahan) menjadi Kepala Badan Kesbangpol.

4. Muhammad Deni Saragih (sebelumnya Kabid Pelayanan Pendaftaran Penduduk Disdukcapil) menjadi Kadis Pendidikan dan Kebudayaan. 

5. Herry Aryanto (sebelumnya Sekretaris Dinas PUPR) menjadi Kadis Lingkungan Hidup. 

6.Ghazali Rahman (sebelumnya Irban Urusan Pemerintahan Inspektorat) menjadi Kadis Kominfo.

7. Muhammad Ridwansyah (sebelumnya Sekretaris BKPSDM) menjadi Kadis Damkar dan Penyelamatan.

8. Siti Masitah Saragih (sebelumnya Kabag Hukum Setdako) menjadi Kadis Perpustakaan dan Arsip Daerah.

9. Victor Agus Timbul Nainggolan (sebelumnya Kabid Bina Angkutan Dishub) menjadi Kadis Perkimtan.

10. dr. Fitri Sari Saragih (sebelumnya Kabid SDM dan Pendidikan di RSUD Djasamen Saragih Pematangsiantar) menjadi Kadis Kesehatan.

11. Benny Erickson Hamonangan Hutajulu (sebelumnya Sekretaris Dinas Damkar dan Penyelamatan) menjadi Kasatpol PP.

12. drg Lili Marliana (sebelumnya Kabid Pelayanan Medik UPTD RSUD dr. H. Kumpulan Pane) menjadi Direktur UPTD RSUD dr. H. Kumpulan Pane.

Acara pelantikan ini turut dihadiri oleh perwakilan Forkopimda, termasuk Wakapolres Kompol. Rudi Syahputra, Kasie Intel Kejari Sai Sintong Purba, Perwira Penghubung Kodim 0204/DS Kapt. Inf. PM. Simanjuntak, serta dihadiri pejabat dari jajaran Pemko Tebingtinggi, diantaranya Pj. Sekdako Muhammad Syah Irwan, para Asisten, Staf Ahli, dan Kepala Organisasi Perangkat Daerah.

(alj/tribun-medan.com) 

Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News

Ikuti juga informasi lainnya di FacebookInstagram dan Twitter dan WA Channel

Berita viral lainnya di Tribun Medan 

 

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved