PSMS Medan Kontra Persekat
Starting Line Up PSMS Medan vs Persekat Tegal, Felipe Cadenazzi Berada di Bangku Cadangan
Dibawah asuhan Kas Hartadi, PSMS Medan akan memanfaatkan laga ini untuk meraih poin penuh.
Penulis: Aprianto Tambunan | Editor: Ayu Prasandi
TRIBUN-MEDAN.com,MEDAN- PSMS Medan akan menghadapi Persekat Tegal dalam laga pembuka Pegadaian Championship musim 2025/2026 di Stadion Utama Sumatra Utara, Jumat (12/9/2025) malam.
Laga ini menjadi pertandingan pembuka kompetisi musim ini.
Pada laga ini, PSMS Medan yang tampil dihadapan publik pendukungnya sendiri akan mengenakan jersey kebanggaan Hijau-Hijau-Hijau.
Dibawah asuhan Kas Hartadi, PSMS Medan akan memanfaatkan laga ini untuk meraih poin penuh.
Apalagi, poin ini sangat penting untuk nasib PSMS Medan dalam mengarungi Pegadaian Championship yang akan menggunakan sistem kompetisi penuh.
Oleh sebab itu, Kas Hartadi pun tak ingin menyia-nyiakan pertandingan ini. Kas menurunkan kekuatan penuh.
Dalam laga ini, Kas akan menurunkan skuat utamanya, meskipun sang striker asing Felipe Cadenazzi berada di bench cadangan.
Berikut daftar pemain starting ling up PSMS Medan dalam duel ini.
Fakhrurrazi, Saddam, Barata, Nazar, Maring, Zikri, Reyki, Kim Jeung Ho Rudiyana, Syarif,dan Hidayat.
Sementara dibench cadangan akan diisi Gunandi, Rifai, Marhaen, Qadri, Vivi Asrizal, Arif Setiawan, Fahrezi, Lastori, Moch Jody, Budhiar, Gozhali, dan Cadenazzi.
Sementara itu, disisi Persekat Tegal yang datang dengan motivasi besar untuk mencuri poin akan menurunkan skuat utamanya.
I Putu Gede sebagai nahkoda Persekat Tegal akan memanfaatkan laga ini untuk meraih poin pertama di musim ini.
Berikut 11 pemain pertama Persekat Tegal dalam duel ini. Dimas Fani, Taufiq, Santos, Marcus, Samsudin, Maulana, Ali, Iqbal, Rano, Barbosa, dan Joko Susilo.
Kemudian di bench cadangan akan diisi pemainPrasetiyo, Mukhlis, Rendika, Yusuf, Kevy, Riki, Hasan Husain, Mandosir, Faisal, dan Wiraja.
Suasana terkini Stadion Utama Sumatra Utara jelang laga PSMS Medan kontra Persekat Tegal, pada Jumat (12/9/2025) sore.
Duel ini menjadi laga pembuka Pegadaian Championship musim 2025/2026.
Stadion Utama Sumatra Utara menjadi homebase PSMS Medan dalam mengarungi kompetisi kasta kedua Liga Indonesia musim ini.
Pantauan Tribun Medan saat ini, Ribuan penonton sudah mulai memadati area Stadion Utama. Baik anak hingga orang dewasa tampak hadir di Stadion peninggalan Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumut 2024 ini.
Satu persatu penonton juga sudah mulai menukarkan tiket mereka masing-masing untuk masuk ke dalam Stadion Utama Sumatra Utara.
Kehadiran mereka terlihat sangat antusias dan penuh semangat, menunjukkan dukungan luar biasa.
Mereka menunjukkan semangat dan kecintaannya terhadap tim berjuluk Ayam Kinantan itu.
Para penonton yang hadir pun tampak dominan menggunakan pakaian hijau sesuai identitas PSMS Medan.
Salah satu suporter yang hadir, Ilham mengaku jauh-jauh datang dari Kecamatan Sunggal untuk sekadar memberikan dukungan kepada tim kebanggaannya.
"Ini laga pembuka, harus lah kita hijaukan. Apalagi perdana ini di Stadion Utama kan, jadi poin penuh harga mati," ungkapnya semangat.
Hingga pukul 18:15 WIB, seluruh pintu gate masuk ke Stadion Utama penuh dengan antrean penonton.
Pertandingan akan berlangsung pada pukul 19:00 WIB.
(Cr29/tribun-medan.com)
Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News
Ikuti juga informasi lainnya di Facebook, Instagram dan Twitter dan WA Channel
Berita viral lainnya di Tribun Medan
| Berita Foto: Persekat Berhasil Menang Atas Tuan Rumah PSMS di Laga Pembuka Pegadaian Championship |
|
|---|
| Jaringan Internet Lambat di Stadion Utama Sumut, Bobby Nasution Janji Akan Segera Perbaiki |
|
|---|
| Sejarah Baru Pegadaian Championship Jadi Kompetisi Kelima yang Menggunakan VAR di Dunia |
|
|---|
| Gubernur Sumut Bobby Nasution Kecewa PSMS Kalah di Kandang, Apresiasi Penggunaan VAR |
|
|---|
| PSMS Medan Dominasi Pertandingan saat Ditekuk Persekat Tegal 0-1 |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.