TRIBUN WIKI
Profil Eric Trump, Nama yang Mencuat dalam Isi Percakapan Donald Trump dan Prabowo
Eric Frederick Trump adalah anak ketiga dan putra kedua dari Presiden Amerika Serikat Donald Trump dan Ivana Trump.
Penulis: Array A Argus | Editor: Array A Argus
TRIBUN-MEDAN.COM,- Nama Eric Trump mencuri perhatian dunia setelah percakapan antara Donald Trump dan Presiden RI Prabowo Subianto bocor di sela KTT Perdamaian Gaza di Mesir, Senin (13/10/2025).
Awalnya, Prabowo Subianto tampak berbincang dengan Presiden Amerika Serikat itu.
Namun, mikrofon yang ada di dekat kedua petinggi negara tersebut ternyata masih menyala.
Baca juga: Profil Aji Santoso, Pelatih Persela Lamongan Kembali Latih PSPS Pekanbaru
Tak pelak, pembicaraan keduanya pun bocor.
Dalam perbincangan kedua kepala negara itu, terdengar bahwa Prabowo Subianto menyinggung nama Eric Trumpl.
Prabowo ingin bertemu dengan Eric Trump, yang kini menjabat sebagai Wakil Presiden Eksekutif di The Trump Organization.
Lalu, siapa sebenarnya Eric Trump ini?
Baca juga: Profil Astrid Widayani, Wakil Wali Kota Solo Kini Jabat Ketua DPD PSI Solo

Profil Eric Trump
Eric Frederick Trump adalah anak ketiga dan putra kedua dari Presiden Amerika Serikat Donald Trump dan Ivana Trump.
Ia lahir di New York City, pada 6 Januari 1984.
Eric Trump dikenal sebagai seorang pebisnis ulung.
Ia saat ini menjabat sebagai Wakil Presiden Eksekutif di The Trump Organization, perusahaan real estate keluarga Trump.
Baca juga: Profil Ricardo Salampessy, Legenda Sepak Bola Indonesia Hengkang dari Persipura Jayapura
Eric Trump bertanggung jawab atas pengembangan properti, akuisisi, konstruksi, branding, serta manajemen perhotelan di seluruh dunia.
Ia memimpin ekspansi Trump Golf, yang kini memiliki lebih dari 19 properti kelas dunia.
Selain itu, ia juga pemilik Trump Winery yang sukses dan mengelola berbagai proyek bisnis Trump di banyak negara termasuk AS, Eropa, Asia, dan Timur Tengah.
Baca juga: Profil Andry Rajoelina, Presiden Madagaskar yang Dituntut Mundur Warganya
Eric mengenyam pendidikan di Trinity School Manhattan dan lulus dari Universitas Georgetown di Washington, D.C. dengan predikat pujian dalam bidang keuangan dan manajemen.
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.