Berita Seleb
Profil Sabrina Alatas, Chef Internasional yang Dihubungkan dengan Hamish Daud
Sabrina Alatas adalah chef profesional asal Jakarta, Indonesia, yang dikenal dengan nama panggilan Sasha.
Penulis: Array A Argus | Editor: Array A Argus
Ringkasan Berita:
- Sabrina Alatas, chef profesional asal Jakarta dikaitkan dengan keretakan rumah tangga Hamish Daud dan Raisa
- Sasa, panggilan akrabnya dicurigai sebagai orang ketiga
- Terbongkarnya dugaan ini setelah netizen menemukan gambar di Pinterest yang diunggah Sasa
- Foto itu menampilkan gambar rumah, dan menandai seseorang berinisial HWD yang diduga Hamish Daud Wyllie
TRIBUN-MEDAN.COM,- Di tengah prahara perceraian pasangan artis Hamish Daud dan Raisa muncul nama seorang wanita bernama Sabrina Alatas.
Sabrina Alatas adalah seorang chef profesional asal Jakarta.
Ia diduga memiliki hubungan khusus dengan Hamish Daud.
Namanya mencuat tatkala netizen menemukan sebuah foto di aplikasi Pinterest.
Baca juga: Profil Muchdi PR, Eks Terdakwa Pembunuh Munir Terpilih Sebagai Ketua Umum Partai Berkarya
Foto itu sebenarnya sangat sederhana.
Pada aplikasi Pinterest itu, ada gambar desain rumah dengan judul "FUTURE HOUSE (RUMAH MASA DEPAN)" yang disimpan akun bernama Sabrina Alatas.
Yang membuat netizen curiga, Sabrina Alatas menandai seseorang berinisial HDW.
Warganet curiga, bahwa sosok HDW ini adalah Hamish Daud Wyllie, suami Raisa.
Baca juga: Profil Irjen Waris Agono, Kapolda Tertua Jebolan Brimob, Peraih Satya Lencana Seroja
Sejak isu ini mencuat, belum ada keterangan resmi dari Sabrina Alatas.
Namun, tangkapan layar foto rumah tersebut terlanjur beredar dan sempat diposting oleh akun X @IndoPopBase.
Profil Sabrina Alatas
Sabrina Alatas adalah chef profesional asal Jakarta, Indonesia, yang dikenal dengan nama panggilan Sasha.
Ia menempuh pendidikan kuliner di Le Cordon Bleu Paris, jurusan cuisine dan pastry, dan memiliki latar belakang sebagai chef berpendidikan bergengsi.
Sabrina adalah pendiri Manje Restaurant yang mengusung konsep masakan modern dengan sentuhan Eropa.
Baca juga: Profil Rahmansyah Sibarani, Eks Wakil Ketua DPRD Sumut Terekam Lempari Pendemo Pakai Batu
Karier kulinernya dimulai sejak usia muda, termasuk pengalaman bekerja di restoran bertaraf Michelin di Paris.
Setelah kembali ke Indonesia, Sabrina menjadi Head Chef di Bokashi Bali dan mengembangkan bisnis kulinernya sendiri.
Ia dikenal dengan julukan "The Grumpy Chef" karena gaya tegas namun hangat di dapur dan sering tampil di berbagai acara kuliner serta festival gastronomi.
Selain itu, Sabrina juga aktif sebagai influencer gaya hidup melalui sosial media, khususnya Instagram @sab_sash.
Baca juga: Profil Alfie Whiteman, Eks Kiper Tottenham Hotspur Pensiun Muda Jadi Forografer
Sabrina Alatas lahir dari keluarga yang dikenal publik; ayahnya adalah Jay Alatas, seorang pengusaha dan penyanyi jazz.
Awalnya, Sabrina bercita-cita menjadi arsitek atau desainer interior, tapi akhirnya menemukan passion di dunia kuliner.
Ia sempat menempuh program International Baccalaureate (IB) namun keluar untuk fokus ke pengalaman dapur profesional sebelum melanjutkan studi kuliner di Le Cordon Bleu Paris.
Baca juga: Profil Brigjen TNI Wahyu Yudhayana, Sesmilpres yang Berpengalaman Tugas di Luar Negeri
Mirip Raisa
Sabrina Alatas mencuri perhatian warganet.
Namanya viral lantaran dikait-kaitkan dengan huru-hara rumah tangga Hamish Daud dan Raisa.
Sejumlah pihak menduga bahwa Sabrina Alatas merupakan orang ketiga dalam retaknya rumah tangga Hamish Daud dan Raisa.
Baca juga: SOSOK The Ning King, Pendiri Kota Alam Sutera Meninggal Dunia Tinggalkan Warisan Bisnis Raksasa
Di tengah sorotan publik, netizen justru salfok dengan wajah Sabrina.
Ia disebut sangat mirip dengan Raisa.
Dari bentuk wajah hingga mata, sekilas tampak mirip.
Sayangnya, terkait mencuatnya isu hubungan dirinya dengan Hamish Daud, Sasa belum memberikan komentar.
Lagu Baru Seolah Tanda
Lagu baru Raisa berjudul Pengganti Aku seolah dianggap sinyal oleh warganet.
Beberapa liriknya dianggap menyiratkan sesuatu.
Bahkan, lirik itu dianggap ada hubungannya dengan kasus perceraian sang diva.
Berikut ini penggalan lirik yang dianggap sinyal atau pertanda dari warganet.
Beberapa bulan berlalu, sejak pesan terakhirku
Berakhir di centang biru, kuanggap kita tak lagi satu
Tak sengaja hari itu, kulihat kau punya penggantiku
Namun ada yang lucu, dia mirip sekali denganku
Rambutnya, matanya, senyumnya, gerak-geriknya
Apa kau temukan, aku, dalam dirinya
Saat kau cari (pengganti)
Pengganti aku
Mengapa harus (serupa)
Serupa denganku
Apa yang ada di dirinya
Yang tak kau temukan, dalam diriku
Pilihan warnanya, gaya, bahkan suaranya
Apa kau lihat diriku, saat kau memandangnya
Saat kau cari (pengganti)
Pengganti aku
Mengapa harus (serupa)
Serupa denganku
Saat kau cari (pengganti)
Pengganti aku
Mengapa harus (serupa)
Serupa denganku
Apa yang ada di dirinya
Yang tak kau temukan, dalam diriku
Apa yang ada di dirinya
Yang tak kau temukan, dalam diriku
Biodata Sabrina Alatas
-
Nama Lengkap: Sabrina Alatas
-
Nama Panggilan: Sasha
-
Asal: Jakarta, Indonesia
-
Profesi: Chef profesional dan influencer gaya hidup
-
Pendidikan:
-
Le Cordon Bleu Paris (Cuisine & Pastry)
-
Program International Baccalaureate (IB, tidak diselesaikan)
-
-
Karier Kuliner:
-
Pengalaman di restoran Michelin di Paris
-
Head Chef Bokashi Bali
-
Pendiri Manje Restaurant (masakan modern berkonsep Eropa)
-
-
Julukan: "The Grumpy Chef"
-
Media Sosial: Instagram @sab_sash
-
Latar Belakang Keluarga:
-
Putri dari Jay Alatas (pengusaha dan penyanyi jazz)
-
-
Cita-cita Awal: Arsitek atau desainer interior
(ray/tribun-medan.com)
Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News
Ikuti juga informasi lainnya di Facebook, Instagram dan Twitter dan WA Channel
Berita viral lainnya di Tribun Medan

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.