Ace Hardware

Ace Hardware Bidik Perkantoran dan Kontraktor

Deputy Store Manager Ace Hardware Juanda Hengki Harefa, mengaku meski mengklaim pusat perbelanjaan perlengkapan office dan retail

Laporan wartawan Tribun Medan / Irfan Azmi Silalahi

TRIBUN-MEDAN.com, MEDAN - Deputy Store Manager Ace Hardware Juanda Hengki Harefa, mengaku meski mengklaim pusat perbelanjaan perlengkapan office dan retail terlengkap di Sumatera Utara, pihaknya tidak menjual Building Material. Berbeda katanya seperti Home Centra dan Home Smart yang tetap menjual building material yang diselingi penjualan produk furniture.

Pihaknya yang ingin membidik spesifikasi penjualan yang jelas, tidak ingi terkontaminasi dengan menjual perlengkapan-perlengkapan lain diluar office dan retail, yang membuat patokan pilihan konsumen untuk membeli perlengkapan yang dibutuhkan bisa mengarah ke mereka langsung.

"Kita sama sekali tidak terganggu dengan hadirnya kedua pusat perbelanjaan tersebut. Spesifikasi kita jelas yaitu office departement dan perlengkapan rumah, perlengkapan sekolah dan alat-alat yang dibutuhkan untuk pertukangan," ujar Hengki, Sabtu (15/10).

Katanya juga, market share mereka juga sudah terbentuk karena berbagai kemudahan yang mereka tawarkan, termasuk garansi toko selama tiga hari untuk jenis barang-barang tertentu. Hal itu yang mendasari setiap bulan rata-rata yang menjadi member baru mereka bisa sebanyak 200 orang.(Irf/tribun-medan.com)

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved