Ditolak Maskapai Penerbangan, Pria Ini Berhasil Turunkan Berat Badan Hingga 113 Kg
Ia menemukan bahwa dirinya terlalu besar untuk duduk di meja belajar dan terkadang merasa tidak bugar untuk masuk ke kelas.
Dia tidak membiarkan jadwalnya yang sibuk menghalangi tujuannya. Target terbarunya adalah melakukan pull-up tanpa bantuan.
"Aku mungkin akan menangis sukacita begitu bisa menarik berat badanku sendiri tanpa bantuan," kata Golden.
Dia juga memiliki keinginan untuk menyelesaikan lari 5K, tetapi tujuan-tujuan itu masih jauh di depan. Untuk saat ini, dia hanya mengambilnya sesekali.
Golden mengatakan, dirinya berupa untuk terus bekerja.
"Aku memikirkan seberapa baik perasaanku setelah mengetahui bahwa aku memberikan semua yang kumiliki dan menunjukkan pada diriku apa yang bisa kulakukan," katanya.(*)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Ubah Pola Hidup Bikin Pria Ini Turunkan Berat Badan Hingga 113 kg"