Setelah Puasa Bicara Selama 1 Bulan, Fadli Zon Kembali Bersuara saat Dilantik jadi Ketua BKSAP DPR

Fadli Zon telah dilantik menjadi Ketua Badan Kerjasama Antar Parlemen (BKSAP) DPR, pada Senin (4/11/2019).

Editor: AbdiTumanggor
KOMPAS.com/ Nabilla Tashandra
Fadli Zon di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu lalu. 

Adapun Fadli kembali terpilih menjadi anggota DPR RI periode 2019-2024.

Fadli maju dari Daerah Pemilihan Jawa Barat V, meliputi Kabupaten Bogor.

Dia memperoleh 230.524 suara di dapilnya.

Ditunjuk Jadi Ketua BKSAP DPR

Partai Gerindra sudah menyusun nama-nama anggotanya yang akan duduk pada pimpinan Alat Kelengkapan Dewan (AKD).

Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Sufmi Dasco membocorkan dua dari sembilan jabatan AKD yang akan dijabat kader partainya.

"BKSAP (Ketua Badan Kerja Sama Antar-Parlemen) Pak Fadli Zon, Baleg (Ketua Badan Legislatif) Supratman Andi Agtas," kata Dasco di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta pada Kamis (24/10/2019).

Dasco mengatakan, nama-nama yang sudah disepakati itu akan diserahkan ke Sekretaris Jenderal DPR untuk ditetapkan oleh pimpinan DPR RI dalam rapat paripurna mendatang.

Ia berharap, seluruh AKD dapat mulai bekerja pada akhir Oktober 2019.

"Kalau mungkin sudah siap, pekan ini ya," ujar dia.

Berikut ini nama-nama pimpinan AKD dari Fraksi Partai Gerindra yang berhasil dihimpun Kompas.com:

1. Ketua BKSAP : Fadli Zon

2. Ketua Baleg : Supratman Andi Agtas

3. Wakil Ketua Komisi I : Bambang Kristiono

4. Wakil Ketua Komisi III : Desmond J Mahesa

Sumber: Tribunnews
Halaman 2 dari 4
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di
    AA

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved