News Video

Renville Napitupulu 'Sentil' Akhyar Nasution karena Mangkir di Rapat Pembahasan Covid-19

Politisi PSI Renville Napitupulu 'sentil' Plt Wali Kota Medan Akhyar Nasution selaku Ketua Gugus Tugas Covid-19 yang mangkir dalam rapat

TRI BUN-MEDAN.COM - Politisi PSI Renville Napitupulu 'sentil' Plt Wali Kota Medan Akhyar Nasution selaku Ketua Gugus Tugas Covid-19 yang mangkir dalam rapat perdana Pansus Covid-19 di DPRD Medan, Selasa (16/6/2020).

Ia mengaku kecewa karena sudah mempersiapkan data untuk dipertanyakan langsung ke Akhyar Nasution.

"Kita (Komisi II DPRD Medan) tetap berkeinginan bapak itu (Akhyar Nasution) hadir di sini. Kita sudah siapkan data loo," ucap Renville Napitupulu kepada perwakilan Pemko Medan.

Kekecewaan juga disampaikan Ketua Pansus Roby Barus.

Akhyar Nasution diwakili Ketua BPBD Kota Medan Arjuna Sembiring.

"Harusnya beliau (Akhyar Nasution) yang hadir, nampak beliau kurang serius untuk menyikapi masalah Covid-19 di Medan ini," kata Roby Barus.

Ia mengatakan tidak seharusnya Plt Wali Kota Medan diwakili, sebab rapat pansus perdana ini katanya ingin membahas berbagai persoalan dan pertanyaan masyarakat seputar penanganan Covid-19 di Medan, baik itu efektifitas kinerja, transparansi, dan lainnya oleh Tim Gugus Medan.

Dikarenakan ketidakhadiran Akhyar, Roby Barus sempat ingin menunda rapat, namun anggota pansus lain menyarankan agar tetap dilanjutkan.

Selanjutnya, ia pun meminta agar Sekretariat DPRD kembali melayangkan surat undangan kepada Akhyar Nasution.

"Jadi percuma kita berkoar-koar di sini sebab yang kami undang itu ketua gugus tugas. Jadi buat lagi undangan berikutnya, dijadwalkan lagi, kasihkan lagi undangan itu. Kita mau tahu, kita mau lihat sampai berapa kali beliau diundang dan tak mau hadir," katanya.

Ia mengatakan banyak masyarakat yang mengadu ke DPRD Medan terkait kondisi mereka saat ini, baik dari segi ekonomi, kesehatan dan lainnya.

Sehingga koordinasi antar Pemko Medan dan DPRD dinilai sangat penting.

(cr21/tri bun-medan.com)

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved