Komplotan Perampok Babak Belur Dimassa Warga, Satu Patah Kaki dan Satu Lagi Diburu Polisi
Polres Dairi mengamankan empat dari lima perampok rumah tauke jagung di Dusun Tampuk Kite, Desa Batu Gun-gun, Kabupaten Dairi
Laporan Wartawan Tribun Medan / Dohu Lase
TRI BUN-MEDAN.COM, DAIRI - Polres Dairi mengamankan empat dari lima perampok rumah tauke jagung di Dusun Tampuk Kite, Desa Batu Gun-gun, Kecamatan Gunung Sitember, Kabupaten Dairi, beserta barang bukti di Mapolres Dairi, Kamis (2/7/2020) sore.
Saat dipamerkan di Mapolres Dairi, tiga di antaranya dalam kondisi wajah babak belur. Informasi dihimpun Tribun Medan, ketiga tersangka sempat dihajar massa.
Kasubbag Humas Polres Dairi, Iptu Donni Saleh mengatakan, pihaknya saat ini tengah memburu satu pelaku lagi, yaitu Iwan Sidabutar (25), warga Simanindo, Kabuaten Samosir.
Keempat pelaku tersebut masing-masing bernama Apriano Pakpahan (25), warga Dusun Tampuk Kite, Desa Batu Gun-gun, Kecamatan Gunung Sitember, Kabupaten Dairi.
Kemudian Sozaro Zebua (31), warga Simanindo, Kabupaten Samosir, Marulak Simbolon (28), warga Kabupaten Samosir, dan Andi Jonatan Sitohang (22), warga Pangururan, Kabupaten Samosir.
Donni mengatakan, perampokan terhadap rumah tauke jagung bernama Bandar br Tarigan (68) itu terjadi dini hari sekitar pukul 02.00 WIB, Kamis (2/7/2020).
Empat pelaku, yaitu Sozaro Zebua, Iwan Sidabutar, Marulak Simbolon, dan Andi Jonatan Sitohang, masuk melalui pintu dapur. Pintu dibuka/dirusak menggunakan linggis.
Tak butuh waktu lama, para pelaku menemukan kamar korban. Saat pelaku Sozaro Zebua mengangkat brankas, korban terbangun.
Spontan, pelaku Iwan Sidabutar mendekati korban dan mencekik leher korban, lalu membekap mulut korban sambil menodongkan pisau.
Penyesalan Terbesar Hotman Paris Meski Hidupnya Kaya Raya: Uang Benda Nganggur Tak Bisa Dimakan! |
![]() |
---|
KISAH PILU Liburan ke Danau Toba, Dita Tak Henti Ratapi Anak Semata Wayangnya yang Tewas Tenggelam |
![]() |
---|
Padahal Baru Pulang Berobat dari AS, Nia Ramadhani Drop Lagi, Napasnya Tersengal-sengal Naik Tangga |
![]() |
---|
Penampilan Putra Ahok saat Diajak Sang Ayah Kumpul Bareng Konglomerat Tanah Air Curi Perhatian |
![]() |
---|
Jawaban Istana Asmara Kaesang Felicia Seret Nama Jokowi: Gak Usah Dipaksa, Jangan Emaknya Ikut-ikut |
![]() |
---|