Breaking News

Cerita Seleb

Beredar Undangan Pernikahan Nella Kharisma dan Dory Harsa di Gereja Kediri Hari ini, Resmi Menikah?

Nella Kharisma dan Dory Harsa dikabarkan menikah hari ini. Hal itu lantaran beredar undangan pemberkatan pernikahan atas nama keduanya.

kolase (IG nenk_update& IG Nella Kharisma)
Beredar undangan pernikahan Nella Kharisma dan Dory Harsa 

Nella Kharisma dan Dory Harsa dikabarkan menikah hari ini. Hal itu lantaran beredar undangan pemberkatan pernikahan atas nama Nella dan Dory yang berlangsung Sabtu (15/8/2020).

TRIBUN-MEDAN.com - Publik tengah dihebohkan dengan kabar pernikahan biduan cantik Nella Kharisma.

Selama ini diisukan sudah menjadi istri penabuh kendang bernama Cak Malik, belakangan Nella justru menjalin kedekatan dengan penabuh kendang lainnya.

Ya, Nella dikabarkan tengah menjalin kedekatan dengan penabuh kendang Didi Kempot, Dory Harsa.

Dory pun sempat dituding sebagai perebut bini orang (pebinor) karena bermesraan dengan Nella.

Namun, Nella membantah tegas soal pernikahannya dengan Cak Malik.

Kini justru beredar kabar soal pernikahannya dengan Dory Harsa.

Lahir di Pesawat saat Terbang, Bayi Ini Diberi Nama Sky

Dua sejoli ini dikabarkan menikah pada Sabtu (15/8/2020) siang ini.

Baru-baru ini, beredar undangan pemberkatan atas nama Nella Kharisma dan Dory Harsa.

Undangan tersebut banyak beredar di media sosial sejak pagi tadi.

Dalam undangan bertuliskan "Holy Matrymony"  tersebut, tampak Nella Kharisma dan Dory Harsa akan melangsungkan pernikahan pada Sabtu (15/8/2020) ini.

Undangan yang tampak sederhana itu menuliskan ada acara pemberkatan yang berlangsung pada 15 Agustus 2020 pukul 10.00 WIB di Gereja Kristen Jawi Wetan Purwoasri, Kediri.

Seperti diketahui, Nella Kharisma sendiri merupakan pedangdut asal Kediri, Jawa Timur.

Bukan hanya acara pemberkatan, dalam undangan itu juga tampak dituliskan adanya acara pesta yang intimate.

Intimate party itu akan dilangsungkan di hari yang sama pada pukul 13.00 WIB.

Pesta itu akan digelar di Grand Panglima, yang diketahui juga merupakan sebuah gedung serbaguna di Kediri.

"HOLY MATRYMONY OF Nella Kharisma & Dory Harsa

HOLY MATRYMONY || August 15,2020 || 10.00 AM || GKJW PURWOASRI

INTIMATE PARTY || August 15,2020 || 13.00 PM || GRAND PANGLIMA," 

Beredar undangan pernikahan <a href='https://medan.tribunnews.com/tag/nella-kharisma' title='Nella Kharisma'>Nella Kharisma</a> dan <a href='https://medan.tribunnews.com/tag/dory-harsa' title='Dory Harsa'>Dory Harsa</a>
Diduga undangan pernikahan Nella Kharisma dan Doru Harsa (Instagram/nenk_update)

Meski begitu, baik Nella maupun Dory belum memberikan konfirmasi langsung soal kabar tersebut.

Akan tetapi, pada unggahan Dory Harsa beberapa waktu lalu tampak ia berpose mesra bersama Nella Kharisma.

Cincin di jari manis mereka pun langsung menjadi sorotan warganet.

Baru Sebulan Nikah Sudah Tinggal Terpisah, Ini Alasan Rizki DAcademy Tak Bawa Nadya Pulang Kampung

 Potret mesra Dory Harsa dan Nella Kharisma gunakan cincin di jari manis
Potret mesra Dory Harsa dan Nella Kharisma gunakan cincin di jari manis (Instagram/doryharsa)

 
 

"Taukah engkau dek @nellakharisma. Menatap matamu pun ku tak sanggup, namun jika mulut ini boleh berucap, aku hanya ingin berbisik “sikilku kok mbok pidak”," tulis Dory dalam unggahanya 31 Juli lalu.

"Salfok cincin," ujar akun @basmahendrata_.
"Gagal fokus sama cincin kalian," kata akun @putrior.

"Salfok sama cincin ne mas karo mbaek," komentar akun @amalialiash.

"Cincin nyaaaa samaan," tambah akun @aniitalstr.

Tak hanya itu, selama ini Nella dan Dory pun tak segan memamerkan kemesraannya.

Dory Harsa gendong Nella Kharisma
Dory Harsa gendong Nella Kharisma (Instagram/doryharsa)

Lewat unggahan di Instagram masing-masing, keduanya pun sering membagikan potret kebersamaannya.

Bukan hanya saat kerja bersama, namun keduanya juga terlihat sering pergi bersama.

Seperti diketahui awal tahun 2020 ini, Dory dan Nella mengeluarkan single lagu duetnya.

Karena lagu itulah Nella dan Dory tampak semakin dekat dan semakin sering bekerja sama.

Mereka tampak saling membantu dalam pekerjaan dan ketika membuat video klip untuk lagu-lagu terbaru mereka.

Masih belum diketahui apakah kabar pernikahan mereka ini sungguhan atau tidak, kita tunggu saja kabar selanjutnya. (*)

Artikel ini telah tayang di Grid Fame dengan judul "Dikabarkan Menikah Hari Ini, Tengok Potret Kemesraan Nella Kharisma dan Dory Harsa, Tersemat Cincin di Jari Manis"

Sumber: Grid.ID
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved