Cerita Seleb

Siwon Choi Sebut Rumah Raffi Ahmad Tempat Favoritnya di Indonesia : I Love Andara

Menjawab rasa penasaran Ranty Maria, Siwon pun menyebut bahwa Andara adalah lokasi tempat tinggal sahabatnya, Raffi Ahmad.

Editor: Ayu Prasandi
Instagram @raffinagita1717
Raffi Ahmad berfoto bersama Choi Siwon Super Junior 

Siwon Choi Sebut Rumah Raffi Ahmad Tempat Favoritnya di Indonesia : I Love Andara

TRIBUN-MEDAN.com- Member Super Junior, Siwon Choi memang cukup dekat dengan Raffi Ahmad.

Bahkan saat ditanyai soal Indonesia, Siwon langsung teringat sosok suami Nagita Slavina tersebut.

Dapat Gaji Pertama dari Suaminya, Dewi Perssik : Alhamdulillah dapat Nafkah Makasih Ya Allah

Tak cuma itu, kala ditanya di mana tempat favorit Siwon kala berkunjung ke Indonesia, ia memberikan jawaban tak terduga.

Dengan yakin, Siwon menyebut bahwa tempat favoritnya di Indonesia adalah rumah Raffi Ahmad.

Pengakuan itu diurai Siwon dalam tayangan Indonesia Television Awards, Jumat (25/9/2020).

Keseruan Siwon saat kunjungi rumah Raffi Ahmad
Keseruan Siwon saat kunjungi rumah Raffi Ahmad (kolase tribunstyle)

Awalnya, Siwon tampak sedang diwawancarai oleh Ranty Maria.

Melalui sambungan video call, Siwon pun menjawab sapaan Ranty Maria dengan hangat.

Usai menyapa, Ranty Maria pun melanjutkan wawancaranya dengan Siwon dengan melayangkan pertanyaan.

Ranty Maria penasaran dengan di mana tempat favorit Siwon kala berkunjung ke Indonesia.

Deklarasi Dukung Bobby-Aulia di Pilkada Medan,Fahri Hamzah Bilang Perjodohan Mantap Bukan Dipaksakan

"Mas Agung, Where is your favorit place in Indonesia ? (Mas Agung, dimana tempat favoritmu di Indonesia)," tanya Ranty Maria.

"Hmm, I love Andara," jawab Siwon.

Heran mendengar jawaban Siwon, Ranty Maria tidak tahu di mana itu Andara.

Menjawab rasa penasaran Ranty Maria, Siwon pun menyebut bahwa Andara adalah lokasi tempat tinggal sahabatnya, Raffi Ahmad.

"Andara ?" tanya Ranty Maria.

Sumber: Tribunnews
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved