Ibunda Artis Cut Keke Meninggal Dunia, Istri Malik Bawazier Banjir Doa dan Ucapan Bela Sungkawa

Cut Keke hadir menemani sang ibu selama masa kritis. Tapi sayangnya, sang ibunda menghembuskan nafas terakhirnya pada Senin (12/10/2020).

Kolase Instagram/Cut Keke
Ibunda Cut Keke meninggal dunia 

Cut Keke hadir menemani sang ibu selama masa kritis. Tapi sayangnya, sang ibunda menghembuskan nafas terakhirnya pada Senin (12/10/2020).

TRIBUN-MEDAN.com - Kabar duka datang dari pesinetron Cut Keke.

Ibunda Cut Keke, Cut Zurianti dikabarkan meninggal dunia pada Senin (12/10/2020) di Rumah Sakit Siloam.

Istri pengacara kondang Malik Bawazier itu membagikan kabar duka itu lewat postingan Instagram.

Cut Keke mengunggah foto terakhir sang ibunda saat di rumah sakit.

Tampak sang ibunda tergolek lemah di atas kasur dengan beberapa alat medis terpasang di tubuhnya.

Dengan wajah pucat, Cut Keke tampak setia menemani sang ibunda berjuang.

Namun sayang takdir berkata lain, ibunda Cut Keke akhirnya menghembuskan nafas terakhirnya pada pukul 16.20 WIB.

Baca juga: Sudah Cerai, Maia Estianty Ternyata Sering Whatsapp-an dengan Mantan Suami Ahmad Dhani

tribunnews
Cut Keke saat temani sang ibunda di rumah sakit (Instagram/cutkeke)

“Innalilahi wa Innailaihi rojiun.

Telah berpulang ke rahmatullah Ibunda kami tercinta Cut Zuriati binti H.T Lizamsyah pada sore hari ini pukul 16:20 di RS Siloam.

Mohon doa serta mohon dibukakan pintu maaf yang sebesar2nya InsyaAllah Almarhumah husnul khotimah dan keluarga yang diberikan ketabahan serta keikhlasan.

Aamiinn YRA,” postingan Cut Keke.

Artis Cut Keke mengatakan mohon maaf pada semuanya dan mendoakan sang bunda Almarhumah husnul khotimah.

Postingan Cut Keke ini banjir doa dari orang-orang sekitarnya dan publik.

Baca juga: MEMANAS, Nikita Mirzani Sindir Balik soal 100 Orang Pengacara Bela Puan Maharani, Niki tak Takut

@himynameisernie: Innalilahiwainailahirojiun, turut berduka cita ya Ke .. Insya Allah mama husnul khotimah, sabar dan ikhlas utk keluarga yg ditanggapi ya .. peluuukk

Sumber: TribunStyle.com
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved