Liga Champions
Duka, 11 Pemain Ajax Amsterdam Positif Covid-19 jelang Duel Kontra FC Midtjylland di Liga Champion
Kabar tak sedap datang dari Ajax. Namun, Ajax tidak mempublikasikan nama-nama pemain yang positif terpapar virus corona.
Sule Dulunya Melarat tapi Kini Jadi Komedian Tajir, Ini Penampakan Warisannya pada Putri Delina
Ahli Epidemiologi Perkirakan Lonjakan Covid-19 Puncaknya pada Desember 2020 Sentuh 1 Juta Kasus
Gadis Cantik dan Kaya Ini Rela Bayar Pria 18-28 Tahun Sebesar Rp 55 Juta untuk Mau Jadi Pacarnya
Sementara itu, Mirror melaporkan bahwa Ajax telah berkomunikasi dengan UEFA agar pemain lain bisa terbang ke Denmark beberapa jam sebelum pertandingan.
Sesuai regulasi yang berlaku, tim yang melakoni laga tandang sudah harus tiba di negara tempat digelarnya pertandingan paling tidak sehari sebelum laga.
Duel Midtjylland vs Ajax dijadwalkan akan berlangsung di Stadion MCH Arena, Herning, pada Selasa (3/11/2020) malam waktu setempat atau Rabu (4/11/2020) dini hari WIB.
Pertandingan tersebut merupakan bagian dari matchday ketiga fase grup Liga Champions 2020-2021.
Midtjylland saat ini menghuni dasar klasemen Grup D setelah selalu menelan kekalahan pada dua laga sebelumnya.
Seusai kalah telak 0-4 dari Atalanta pada matchday pertama, klub debutan Liga Champions itu kemudian menyerah 0-2 dari Liverpool pada pertandingan berikutnya.
Adapun Ajax yang baru mengemas satu poin dari dua laga berada satu strip di atas Midtjylland.
Berikut daftar pemain Ajax untuk laga menghadapi Midtjylland di Liga Champions:
Kjell Scherpen (PG), Perr Schuurs, Sean Klaiber, Jurrienn Timber, Noussair Mazraoui, Daley Blind, Lisandro Martínez, Nicolas Tagliafico, Edson Alvarez, Jurgen Ekkelenkamp, Quincy Promes, David Neres, Antony, Lassina Traore, Klaas-Jan Huntelaar, Brian Brobbey, Victor Jensen
KABAR BURUK Los Blancos, Jelang Real Madrid vs Inter Milan, Eder Militao Dinyatakan Positif Covid-19
Matchday ketiga fase grup Liga Champions 2020-2021 akan berlangsung tengah pekan ini, di mana Real Madrid akan menjamu Inter Milan, Rabu (4/11/2020) pukul 03.00 WIB.
Jelang laga Real Madrid vs Inter Milan, bek tengah Los Blancos, Eder Militao, dinyatakan positif Covid-19.
