Sempat Menjerit, Fitri Jualiani Mengendara Motor Akhirnya Tewas Bersimbah Darah di Kolom Truk Fuso
Belakangan diketahui, Fitri Juliani (39), merupakan warga Jalan Luku-01 Nomor 40 B, Kelurahan Kuala Bekala, Kecamatan Medan Johor.
Penulis: Arjuna Bakkara |
TRIBUN-MEDAN.COM - Seorang pengendara sepeda motor Fitri Juliani (39), tewas seketika ditabrak truk Fuso di Jalan AH Nasution, Titi Kuning, Kota Medan, Kamis (3/11/2020).
Belakangan diketahui, Fitri Juliani (39), merupakan warga Jalan Luku-01 Nomor 40 B, Kelurahan Kuala Bekala, Kecamatan Medan Johor.
Seorang saksi yang berprofesi penjaga parkir, Aron mengatakan, Fitri melaju dari arah Titi Kuning menuju Asrama Haji.
Akan tetapi, setiba di lokasi kejadian kecelakaan, dari arah belakang truk dengan nomor kendaraan BK 9986 BJ menabrak Fitri Juliani.
Adapun identitas sopir truk Fuso bernama Sugandi.
Setelah tertabrak, Juliani terseret sambil menjerit kesakitan.
Menurut Aron, truk tersebut sepertinya mengalami rem blong sehingga menyeruduk motor Honda Beat bernopol BK 4287 AEH yang dikendarai Juliani.
“Ngeri kali kejadiannya, saya pikir truk Fuso itu ngerem.
Tiba-tiba ada yang menjerit-jerit, ada orang di bawah kolong truk itu.
Begitu nabrak, sopirnya itu langsung lari, tapi cepat ditangkap warga.
Lalu, sepeda motor korban digeser ke tepi badan jalan,” ucap Aron.
Kanit Lantas Polsek Deli Tua, Iptu Kaban saat dikonfirmasi membenarkan kejadian ini.
Kasus tersebut kini sedang ditangani.
Ia mengatakan, korban kini berada di Rumah Sakit Mitra Sejati.
“Untuk kejadiaan ini sudah kita tangani, kendaraan yang terlibat kecelakaan sudah kita amankan.