Timnas
PSSI Sudah Siapkan Hukuman Jika Shin Tae-yong Tak Datang ke Indonesia Hari Ini
PSSI disebut sudah menyiapkan hukuman kepada Shin Tae-yong jika dirinya belum juga tiba di Jakarta hingga hari ini Jumat (11/12/2020) habis.
TRIBUN-MEDAN.com - PSSI sudah menyiapkan hukuman untuk Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong jika dirinya belum juga tiba di Jakarta hingga hari ini Jumat (11/12/2020).
Skuat timnas U-19 Indonesia masih menunggu kedatangan Shin Tae-yong ke Jakarta sebelum berangkat ke Spanyol untuk melakukan pemusatan latihan (TC).
Kedatangan Shin Tae-yong ke Jakarta ini sedikit molor dari yang dijadwalkan sebelumnya yakni pada 1 Desember 2020.
Padahal tiga asisten kepelatihannya asal Korea Selatan sudah tiba di Tanah Air dan bergabung bersama timnas U-19 Indonesiasejak Minggu (6/12/2020).
Baca juga: VIRAL! Video Dugem Pemain Timnas U-19 Serdy Ephy Fano, Terancam Dipecat Klub Bhayangkara FC
Plt Sekjen PSSI, Yunus Nusi mengonfirmasi bahwa Shin Tae-yong akan datang pada Jumat (11/12/2020) malam hari WIB.
Menurut Yunus, Shin Tae-yong terlambat datang ke Indonesia karena harus melakukan pemeriksaan kondisi kesehatannya di Korea Selatan.
“Konfirmasinya ia akan datang ke Indonesia pada 11 Desember malam hari,” kata Yunus Nusi kepada awak media, Kamis (10/12/2020).
PSSI sepertinya sudah menyiapkan hukuman apabila Shin Tae-yong tak pula datang ke Indonesia pada 11 Desember 2020.
Namun hukuman tersebut akan tergantung pada keputusan Ketua PSSI, Mochamad Iriawan.
Baca juga: Timnas U-19 Indonesia Akan Gelar Uji Coba di daerah Klubnya Lionel Messi
“Terkait ia terlambat datang, saya sudah laporkan ke Ketum dan Exco PSSI, biarkan itu menjadi kewenangan mereka untuk mengambil keputusan,” kata Yunus Nusi.
Sikap Shin Tae-yong yang menunda kedatangan ke Indonesia sebelumnya dikritik oleh direktur teknik PSSI, Indra Sjafri.
"Sesuai perjanjian sebelum dia pulang ke Korea itu tanggal 1 Desember dia sudah sampai di sini. Itu sudah ada janji antara Shin Tae-yong, timnas, dan PSSI," kata Indra Sjafri kepada awak media, Senin (7/12/2020).
"Ini sudah di kasih waktu satu bulan, tanggal 1 Desember dia pulang, tapi sampai sekarang dia belum balik juga. Setelah itu dia katanya mau check up jadi mundur sampai tanggal 11 Desember."
"Sementara staf pelatih yang dari Korea Selatan sudah hadir kemarin malam. Bahkan tadi sore sudah ikut memimpin latihan bersama tim pelatih lokal."
"Jangan minta dilayani terus. Apalagi dia disiplin, pelatih profesional masa sih begitu?," ujarnya.
Baca juga: Resmi! Ini Motor Tim Valentino Rossi Pada MotoGP 2021 Mendatang
