MotoGP Inggris 2021
LIVE Trans7 MotoGP Inggris 2021 Pekan Ini, Pengamat Prediksi Quartararo Naik Podium Lagi
Selain menjagokan Fabio Quartararo, Alex Criville juga memprediksi dua pembalap Suzuki Ecstar, Joan Mir dan Alex Rins, bakal naik ke podium.
TRIBUN-MEDAN.com - Jadwal agenda MotoGP Inggris 2021 akan dimulai dengan latihan bebas FP1 dan FP2, Jumat (27/8/2021).
Latihan bebas 1 GP Inggris akan berlangsung pukul 15.55 WIB.
Sedangkan latihan bebas 2 berlangsung pukul 20.10 WIB.
MotoGP Inggris 2021akan dilangsungkan di Sirkuit Silverstone.
Siara langsung race utama MotoGP seperti biasa akan berlangsung pada hari Minggu.
Minggu 29 Agustus 2021 pukul 19.00 WIB para rider MotoGP dapat disaksikan melalui tayang Trans 7 serta UseeTV Trans 7.
Eks pembalap motor asal Spanyol yang kini menjadi pengamat MotoGP, Alex Criville, memprediksi Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha) akan naik podium pada balapan MotoGP Inggris 2021.
Baca juga: HASIL Drawing Piala Liga Inggris, Manchester United dan Chelsea Dapat Lawan Sesama Kasta
Prediksi Alex Criville ini sejalan dengan misi yang diusung Fabio Quartararo menjelang seri balap ke-12 MotoGP 2021 tersebut.
Dua tahun lalu, Quartararo, yang menjalani musim debut MotoGP dan masih membela tim Petronas Yamaha SRT, gagal meraih hasil maksimal setelah mengalami insiden crashbersama Andrea Dovizioso (Ducati).
Akibat insiden itu, Quartararo pun tak bisa melanjutkan balapan dan membukukan gagal finis alias did not finish (DNF).
Setelah dua tahun lalu belum berhasil naik podium, Quartararo kini bertekad untuk meraih kemenangan di Sirkuit Silverstone.
Pembalap Prancis berjuluk El Diablo itu punya modal besar memenangi balapan MotoGP Inggris 2021.
Baca juga: JELANG Big Match Man City Vs Arsenal, Amunisi Berlebih, The Gunners Tawarkan Willian ke AC Milan
Selain berstatus pimpinan klasemen sementara pembalap, tim yang dibela Quartararo sekarang juga tercatat telah memenangi empat balapan di Silverstone sejak lintasan tersebut digunakan MotoGP pada tahun 2010.
Kemenangan tim pabrikan Yamaha itu masing-masing ditorehkan Jorge Lorenzo (3 kali) dan Valentino Rossi (1).
Rapor ini menjadikan Yamaha sebagai tim balap yang paling sering memenangi balapan di Sirkuit Silverstone sejak tahun 2010.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/marc-marquez-come-back.jpg)