Liga Italia
LIGA ITALIA - AC Milan Siapkan Rencana Besar Usai Terlihat Santai di Bursa Transfer Musim Dingin
Pergerakan belanja pemain AC Milan pada bursa transfer musim dingin 2022 begitu kontras dengan dua pesaingnya di Liga Italia, Inter Milan dan Juventus
TRIBUN-MEDAN.com - AC Milan disinyalir punya rencana besar menyiapkan agenda besar di balik pergerakan santai mereka di bursa transfer musim dingin 2022.
Pergerakan belanja pemain AC Milan pada bursa transfer musim dingin 2022 begitu kontras dengan dua pesaingnya di Liga Italia, Inter Milan dan Juventus.
Perbaikan kedalaman skuad dan penambahan kekuatan di beberapa sektor sukses dilaksanakan oleh Inter Milan dan Juventus.
Inter Milan dan Juventus tercatat sukses mendaratkan dua pemain baru menjelang berakhirnya jendela transfer Januari 2022.
Dari Inter, rival sekota AC Milan tersebut berhasil mengamankan tanda tangan Robin Gosens (Atalanta) dan Felipe Caicedo (Genoa).
Baca juga: SHIN Tae-yong Buka Suara Terkait Pelatih Persebaya Protes Pemainnya Dipanggil Timnas Indonesia
Robin Gosens dan Felipe Caicedo direkrut dengan status pinjaman oleh I Nerazzurri, baik Gosens dan Caicedo memiliki opsi pembelian permanen di akhir musim 2021-2022.
Sementara itu, Juventus berhasil mendaratkan penyerang Fiorentina, Dusan Vlahovic dan gelandang bertahan milik Borussia Moenchengladbach, Denis Zakaria.
Dusan Vlahovic ditebus I Bianconeri senilai 70 juta euro (sekitar Rp1,12 triliun) plus bonus senilai 11 juta euro.
Untuk Denis Zakaria, Juventus berhasil mengamankan jasanya dengan status bebas transfer.
Berbeda dari kedua tim tersebut, Milan sama sekali tidak menyelesaikan satu pembelian pun hingga bursa transfer musim dingin Liga Italia ditutup.
Baca juga: JADWAL Perdana Timnas Indonesia U-23 Lawan Laos, Laga Terakhir Bentrok Malaysia
Padahal salah satu rencana utama I Rossoneri pada bursa transfer kali ini adalah menambal lini belakang yang ditinggal dua bek tengahnya, Simon Kjaer dan Fikayo Tomori.
Simon Kjaer diketahui bakal absen hingga musim ini berakhir menyusul cedera ACL yang diterimanya pada Desember 2021.
Sementara itu, Fikayo Tomori harus menepi untuk beberapa bulan akibat cedera lutut.
Target transfer utama Milan adalah Sven Botman dari Lille, tetapi juara bertahan Liga Prancis itu tidak ingin menjual asetnya pada Januari ini.
Oleh karena itu, praktis Stefano Pioli bakal mengakhiri kampanye musim ini dengan mengandalkan Tomori, Alessio Romagnoli, Pierre Kalulu, dan Matteo Gabbia.
Dilansir BolaSport.com dari Milan News, Milan tidak ingin merekrut sembarang pemain dan mendatangkan pemain yang tidak mereka percayai.
Pergerakan yang tenang pada bursa transfer Januari ini dinilai sebagai langkah Milan untuk membuat rencana yang matang pada bursa transfer musim panas mendatang.
Mereka terbuka untuk melempar tawaran dengan dana besar untuk salah satu target utama mereka, seperti Sven Botman atau Gleison Bremer dari Torino.
Namun, Milan harus mampu meyakinkan klub pemilik pemain incaran mereka agar bersedia melepasnya.
Baca juga: Manchester City Resmi Perkenalkan Rekrutan Anyarnya Julian Alvarez, Si Penerus Sergio Aguero
Pada jendela transfer musim dingin tahun ini, Milan sempat mengarahkan pandangan mereka pada Eric Bailly dari Manchester United dan Japhet Tanganga dari Tottenham Hotspur.
Akan tetapi, justru perekrutan Marko Lazetic dari Red Star Belgrade yang dilakukan oleh I Rossoneri.
Marko Lazectic direkrut guna menggantikan Pietro Pellegri yang gagal dipermanenkan statusnya dari AS Monaco.
Pietro Pellegri lantas bergabung dengan klub sesama kontestan Serie A, Torino sebagai pinjaman.
Di sisi lain, Stefano Pioli dan direktur klub melihat skuad Milan dinilai sudah kompetitif untuk akhir musim.
Ini dilihat dari keikutsertaan mereka yang hanya berlaga di dua kompetisi domestik, Liga Italia dan Coppa Italia.
Pada bursa transfer musim panas mendatang, manajemen Milan sudah menyiapkan daftar pemain yang siap untuk direkrut.
Menurut laporan dari Milan News, posisi bek tengah, gelandang tengah, dan striker, menjadi prioritas.
Untuk bek dan gelandang, Milan diyakini bakal tetap mencoba merekrut Botman dan Renato Sanches dari Lille.
Sementara untuk posisi penyerang, tiga nama sudah masuk dalam daftar.
Ketiga nama tersebut antara lain, Jonathan David, Alexander Isak, dan Noa Lang.
AC Milan boleh jadi hanya menjadi penggembira dan anteng pada bursa transfer musim dingin kali ini.
Sumber BolaSport.com
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/simo-kjaer-di-ac-milan-2024.jpg)