Liga Europa
LINK Nonton Live Streaming Gratis Barcelona Vs Frankfurt Liga Europa Jam 02.00 WIB, Akses Di Sini
Selain bisa disaksikan di SCTV, laga Barcelona vs Frankfurt bisa ditonton via live streaming gratis dari HP.
TRIBUN-MEDAN.com - Saksikan live Streaming laga antara Barcelona vs Frankfurt pada leg kedua babak perempat final Liga Europa, Kamis (14/4/2022) malam waktu setempat atau Jumat dini hari WIB.
Jam tayang Barcelona vs Frankfurt digelar di Stadion Camp Nou, disiarkan langsung SCTV pukul 02.00 WIB.
Selain bisa disaksikan di SCTV, laga Barcelona vs Frankfurt bisa ditonton via live streaming gratis dari HP.
Link streaming gratis Barcelona vs Frankfurt bisa di klik tautan yang ada di akhir artikel ini.
Barcelona membutuhkan kemenangan kandang yang langka di kompetisi Europa melawan Eintracht Frankfurt.
Setelah imbang 1-1 pada leg pertama Perempat final Liga Europa, kedua tim akan bertanding pada leg kedua yang akan digelar di Camp Nou, Jumat (15/4/2022).
Baca juga: LIGA INGGRIS - Erik Ten Hag Masuk Man United, Ronaldo Tak Kriteria Pemainnya, Siap Dibuang?
Berdasarkan catatan, Barcelona sulit menang di kandang sendiri dalam kompetisi Europa musim ini.
Mereka harus bisa menemukan jalan untuk menaklukkan Eintracht Frankfurt di Camp Nou ingin mencapai semi-final Liga Europa.
Dalam dua babak sebelumnya, saat bermain di kandang, Barcelona hanya bermain imbang 1-1 saat menjamu Napoli dan imbang 0-0 saat menjamu Galatasaray.
Barca kemudian meraih kemenangan justru di laga tandang. Menang 4-2 atas Napoli dan menang 2-1 dari Galatasaray.
Namun tantangan lebih berat dirasakan saat menghadapi Eintracht Frankfurt di laga tandang.
Tim asal Catalan ini membutuhkan gol dari Ferran Torres untuk bangkit dari ketertinggalan dan akhirnya bermain imbang 1-1 di Jerman pekan lalu, sehingga pertandingan ini masih terbuka bagi kedua tim untuk bisa lolos semifinal.
Baca juga: Sabah FC Ngotot Tak Izinkan Sadil Ramdani Gabung Timnas U-23 Indonesia di Ajang SEA Games
Barca hanya menang sekali di kandang sendiri di Eropa musim ini, saat mengalahkan Dynamo Kiev 1-0 pada babak penyisihan grup Liga Champions.
Keuntungan gol tandang telah dihapus, tetapi performa saat ini membuat Barcelona jelas difavoritkan untuk melaju ke empat besar dengan tim Xavi Hernandez tidak terkalahkan dalam 15 pertandingan terakhir secara beruntun.
Mereka meraih kemenangan di 11 pertandingan dan 4 kali imbang. Sebuah rekor yang telah mengangkat mereka kembali ke peringkat kedua di La Liga.
