Berita Seleb
BARU Terbongkar Setelah Nikah, Ternyata 2 Hal Ini tak Disuka Dewi Perssik dari Angga Wijaya
Dengan ramainya perbincangan mengenai peceraian Dewi Perssik dan Angga Wijaya membuat beberapa percakapan lawas DP kembali viral.
TRIBUN-MEDAN.com - Dengan ramainya perbincangan mengenai peceraian Dewi Perssik dan Angga Wijaya membuat beberapa percakapan lawas DP kembali viral.
Ternyata dalam beberapa obrolan, Dewi Perssik pernah mengungkapkan drama yang ada dalam rumah tangganya bersama Angga.
Dalam sebuah kesempatan, Dewi Perssik membeberkan hal-hal yang tak ia suka dari sosok suaminya tersebut.
Salah satunya adalah soal Dewi yang tak suka berlebihan dalam mengungkapkan perasaan, sedangkan sang suami sering kali menginginkan dirinya untuk mengucapkan kata-kata cinta.
“Ini salah satunya masalah perhatian kaya gimana ya, jadi kalau si Aa tuh pengen yang diucapin I love you sering, aku tuh gak bisa, gak bisa Dewinya bun,” papar Dewi Perssik dalam laman Instagram @bundsthetic, Jumat (24/6/2022).
"Jadi gak mau drama, ga suka kebanyakan drama,” sambungnya.
Tak hanya itu, ternyata DP juga tak suka dengan sikap Angga yang dinilainya sangat cerewet.
Baca juga: Pedangdut Dewi Perssik Datangi Pengadilan Sesaat Lagi, DP Buka Fakta di Balik Gugatan Cerai Angga
Baca juga: Dihipnotis Denny Darko, Dewi Perssik Blak-blakan Soal Rumah Tangganya, Angga Wijaya Merasa Malu
Pedangdut tersebut juga menyinggung masalah taaruf, berhubung dirinya menikah dengan Angga secara taaruf.
Ia menilai jika ada plus dan minus saat memutuskan menikah tanpa mengetahui kepribadian pasangan secara menyeluruh.
Diakui oleh Dewi jika dirinya tak suka pada pria cerewet. Awal menikah Angga tidak demikian, namun tahun demi tahun Dewi mengetahui sikap Angga yang sangat cerewet.
“Aku tuh paling enggak suka sama laki-laki yang cerewet, awalnya enggak cerewet, tapi tahun ke dua menikah, tahun ketiga, empat, kok orangnya cerewet ya ternyata,” papar Dewi.
Diketahui jika Dewi dan Angga menikah pada tahun 2017 lalu dengan melalui cara taaruf.
Hal ini juga sempat membuat publik kaget karena kedekatan keduanya tak pernah di gembar gemborkan sebelumnya.
Meskipun demikian, Dewi Perssik mengaku dirinya sudah menjadi istri yang baik dan menjalankan kewajibannya selama 5 tahun membangun bahtera rumah tangga dengan Manajernya itu.
“Saya sudah menjalankan kewajiban sebagai seorang istri, sesuai syariah agama, jadi kalau saya digugat saya kembalikan pada Yang di Atas,” ujar Dewi dalam kanal YouTube PagiPagi Ambyar.
