News Video

Juru Bicara Kremlin Dmitry Peskov Menuding AS jadi Penghalang Perdamaian Rusia dan Ukraina

Peskov dalam wawancara dengan stasiun televisi setempat mengatakan, saat ini Barat tengah bertaruh agar perang terus berlanjut.

TRIBUN-MEDAN.COM - Dmitry Peskov menuding Amerika Serikat menjadi penghalang upaya perdamaian Rusia dan Ukraina.

Juru Bicara Kremlin ini juga menyebutkan inilah yang menjadi dan jalan buntu perdamaian bagi Rusia dan Ukraia.

Namun, Dmitry Peskov yakin bahwa negosiasi di Ukraina tetap akan berlanjut.

Dilansir oleh TASS, Senin (4/7), Peskov dalam wawancara dengan stasiun televisi setempat mengatakan, saat ini Barat tengah bertaruh agar perang terus berlanjut.

"Sekarang adalah saat ketika negara-negara Barat bertaruh pada kelanjutan perang. Ini berarti momen berlanjut ketika negara-negara Barat, di bawah kepemimpinan Washington, tidak mengizinkan Ukraina untuk berpikir atau berbicara tentang perdamaian," kata Peskov dalam sebuah wawancara. dengan saluran TV Rossiya-1 .

Meski begitu, Peskov yakin bahwa negosiasi di Ukraina tetap akan berlanjut.

Peskov menekankan, sebelum proses negosiasi dilakukan, Ukraina harus kembali memahami kondisi Moskow.

Lebih lanjut Peskov mengatakan, para pemimpin Eropa kerap kali tampak kehilangan kekuatan mereka untuk kepentingan negara.

Hal ini lantaran mereka harus mengikuti Barat secara kolektif.

Sebelumnya, Menteri Luar Negeri Rusia Sergey Lavrov menerangkan saat ini hubungan Rusia dengan Uni Eropa telah berakhir.

Tak hanya itu, tingkat kepercayaan Rusia terhadap Amerika Serikat juga telah turun.

Meski begitu, Moskow masih membuka peluang untuk melakukan negosiasi.

(Tribun-Video.com)

Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved