Berita Internasional
Nasib Eropa Jika Rusia Putus Pasokan Gas Sepenuhnya, 5,6 Juta Pekerjaan Terganggu di Jerman
Pada minggu ini Rusia melakukan pemeliharaan tahunan pipa Nord Stream 1 yang berdampak berhentinya pasokan gas ke Eropa selama sepuluh hari.
TRIBUN-MEDAN.Com, Jerman merupakan negara yang mengimpor pasokan gas dari Rusia dalam jumlah besar.
Pada minggu ini Rusia melakukan pemeliharaan tahunan pipa Nord Stream 1 yang berdampak berhentinya pasokan gas ke Eropa selama sepuluh hari.
Dikutip dari Kompas.com Nord Stream 1 merupakan pipa terbesar yang membawa gas Rusia ke Jerman.
Kremlin mengatakan bahwa pemeliharaan tahunan ini sudah sesuai jadwal.
Jerman sendiri sudah siap jika Rusia memberhentikan pasokan gasnya lebih lama dari yang dijadwalkan.
Jika Rusia benar-benar tidak memasok gas lagi untuk Jerman, maka 5,6 juta pekerjaan di negara tersebut akan terpengaruh.
Efek lainnya pukulan telak bagi ekonomi Jerman bisa menyebabkan resesi mencapai 193 miliar euro.
Ditambah lagi penghentian toal yang akan membuat harga gas di Eropa semakin melambung tinggi.
Kremlin membantah tuduhan yang menyebutkan Rusia memanfaatkan momen ini sebagai tekanan politik.
Artikel ini tayang di Kompas.com : https://www.kompas.com/global/read/2022/07/11/093100770/eropa-kelimpungan-betul-jika-rusia-setop-pasokan-gas-sepenuhnya
Selengkapnya tonton video :