Liga Italia

Hasil Liga Italia - Gol Brace Ante Rebic Bawa AC Milan Hajar Udinese 4-2 di Pekan Perdana

Gol-gol kemenangan Rossoneri dibukukan brace Ante Rebic, Brahim Diaz, dan penalti Theo Hernandez.

AC Milan
Penyerang AC Milan, Ante Rebic membawa Rossoneri menang atas Udinese pada pekan perdana Liga Italia 2022-2023, Sabtu (13/8/2022) 

Pressing ketat yang diperagakan Udinese menyulitkan tim tuan rumah untuk mengembangkan permainan.

Tiga menit setelah sukses menyamakan kedudukan, AC Milan berbalik unggul.

Ante Rebic mencetak gol dan mengubah papan skor menjadi 2-1. David Calabria kembali menjadi aktor lewat ukiran assistnya.

Memasuki menit ke-30, AC Milan semakin trengginas melancarkan serangan.

Akan tetapi Rossoneri juga tak bisa leluasa untuk total menyerang, pasalnya Udinese menerapkan serangan balik yang membuat pertahanan Milan kelabakan.

Memasuki menit ke-40, skor 2-1 untuk keunggulan AC Milan. 

Baca juga: HASIL Liga Inggris - Manchester City Pesta Gol dari Bournemouth, Merangsek ke Posisi 3

Babak pertama ditutup dengan skor 2-2 setelah Adam Masina mencetak gol di menit 45+4'.

Pada babak kedua, AC Milan tampil lebih menyerang.

Hasilnya dua gol tercipta di menit 46' dan 68'. Adalah Brahim Diaz dan Ante Rebic yang sukses mengubah papan skor menjadi 4-2

Belum puas dengan keunggulan dua gol, Stefano Pioli melakukan perubahan dengan memasukkan Charles de Ketelaere dan Olivier Giroud.

Skor 4-2 bertahan untuk kemenangan AC Milan.

Susunan Pemain

AC Milan (4-2-3-1)

Mike Maignan (GK); Davide Calabria, Pierre Kalulu, Fikayo Tomori, Theo Hernandez; Ismaël Bennacer, Rade Krunic; Junior Messias, Brahim Díaz, Rafael Leão; Ante Rebic.

Udinese (3-5-2)

Andrea Sottil (GK) Marco Silvestri; Nehuen Perez, Bram Nuytinck, Rodrigo Becao; Brandon Soppy, Roberto Pereyra, Walace, Jean-Victor Makengo, Adam Masina; Gerard Deulofeu, Isaac Success.

(Tribun-medan.com)

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com

Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved