Ngobrol Eksklusif dengan Bintang Basket, Daniel Wenas di Politeknik WBI

Hari ke-6 (enam) kegiatan Holic Sport Series 2022 diisi dengan kegiatan Ngobrol Bareng Daniel Wenas di Politeknik WBI pada 30 September 2022.

Dok. Politeknik WBI
Hari ke-6 (enam) kegiatan Holic Sport Series 2022 diisi dengan kegiatan Ngobrol Bareng Daniel Wenas di Politeknik WBI pada 30 September 2022 

TRIBUN-MEDAN.com, MEDAN - Hari ke-6 (enam) kegiatan Holic Sport Series 2022 diisi dengan kegiatan Ngobrol Bareng Daniel Wenas di Politeknik WBI pada 30 September 2022.

Diselenggarakan di Auditorium Politeknik WBI kegiatan ini diperuntukkan khusus seluruh mahasiswa Politeknik WBI.

Didampingi oleh Ketua Penyelenggara HSS 2022, Randy Raharja, Daniel Wenas disambut sorakan antusias oleh mahasiswa Politeknik WBI ketika memasuki ruangan Auditorium Politeknik WBI.

Dalam kegiatan ini Daniel Wenas tampak berpenampilan santai dan tak sungkan memberikan senyuman kepada seluruh hadirin.

Dalam acara ini, Daniel Wenas selaku guest star Holic Sport Series 2022, turut memberikan pengalaman kepada audience tentang perjalanan bermain basket yang mulai digemari pada usia 13 tahun hingga membawa segudang prestasi baik dalam kompetisi nasional hingga internasional.

Dalam momen ini, pebintang basket dengan nama lengkap Daniel Timothy Wenas ini juga memberikan semangat kepada seluruh mahasiswa Politeknik WBI untuk fokus dan konsisten dalam meraih mimpi.

“Menurut saya hal yang paling penting untuk anak muda adalah konsisten” kata Daniel

Di akhir kegiatan, Daniel Wenas membuka sesi tanya-jawab, foto bersama hingga menerima berbagai benda dan baju basket dari mahasiswa WBI untuk ditandatangani oleh Daniel Wenas.

(*)

Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di
    Komentar

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved