Berita Seleb

LESTI KEJORA Dituding Ngeprank Rakyat Indonesia, Politikus Ini Pasang Badan Bela Istri Rizki Billar

Lesti Kejora dituding ngeprank rakyat Indonesia usai mencabut laporan KDRT Rizky Billar, politikus ini malah bela istri Rizky Billar tersebut.

Editor: Tria Rizki

TRIBUN-MEDAN.com – Sejak viralnya kasus Kekerasan Dalam Rumah Tangga Lesti Kejora yang dilakukan sang suami, Rizky Billar terus menjadi sorotan publik di media sosial.

Tak terkecuali, politikus Tsamara Amany yang turut berikan komentar hingga berikan sindiran pedas terhadap pasangan selebriti itu.

Dilansir dari Kompas TV, Tindakan Lesti Kejora yang mencabut laporan KDRT Rizky Billar dan memilih berdamai tersebut malah memicu polemik.

Kini, netizen menuding jika Lesti Kejora telah nge-prank rakyat Indonesia.

"Banyak yang merasa aksi Lesti Kejora nge-prank rakyat Indonesia dengan mencabut laporannya ke Rizky Billar, gue nggak setuju dengan pendapat ini," kata Tsamara dalam akun Instagramnya, Minggu (16/10/2022).

Mengetahui hal ini, Tsamara Amany tak setuju dengan pendapat netizen tersebut.

Tsamara Amany mengatakan jika korban KDRT memang susah lepas dari pelaku kekerasan, hal ini disebabkan karena adanya beberapa faktor.

Menurutnya, seorang korban KDRT butuh setidaknya 7 kali percobaan untuk bisa lepas dari pelaku.

"Alasannya bisa bermacam-macam, bisa dengan berharap suami atau istrinya atau pacarnya, siapapun itu pelakunya mau berubah dengan upaya-upaya kasih sayang, atau mencoba lagi memulai hubungan atau memikirkan anak," ucapnya.

Tsamara Amany mengungkapkan jika korban juga bisa kena mental karena berpikir dirinya tidak layak untuk dicintai.

Tsamara Amany menegaskan jika tidak tepat Lesti Kejora dianggap sedang nge-prank atau membuat drama dalam rumah tangganya.

"Emang sih kita kecewa dan itu wajar aja kita kecewa tapi kekecewaan itu pada fakta bahwa Lesti belum bisa lepas dari relasi abuser," tuturnya.

Tsamara Amany menyarankan untuk netizen tetap memberi dukungan jika nantinya Lesti Kejora Kembali mengadukan kasus KDRT.

(*/tribun-medan.com)

Sumber: Kompas.com
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved