PSMS Medan
EKS PSMS Medan, Rachmad Hidayat Ternyata Sudah Mundur dari PSIS Semarang Lewat Sepucuk Surat
pengunduran diri Rachmad Hidayat disampaikannya melalui sepucuk surat kepada manajemen PSIS Semarang
TRIBUN-MEDAN.com, MEDAN - Mantan pemain PSMS Medan, Rachmad Hidayat dikabarkan hengkang dari klub PSIS Semarang di sela-sela jeda liga akibat tragedi Kanjuruhan, Malang, awal Oktober lalu.
Dilansir dari Tribun Jateng, Kamis (27/10/2022), pemain dengan posisi penyerang itu mundur dari skuat berjuluk Laskar Mahesa Jenar, karena alasan keluarga.
"Dia (Rachmad) mengundurkan diri karena alasan keluarga yang tidak bisa ditinggalkan dan surat pengunduran diri secara resmi telah kami terima," ujar General Manager PSIS, Wahyoe Liluk Winarto.
Dikatakannya, pengunduran diri Rachmad Hidayat disampaikannya melalui sepucuk surat kepada manajemen PSIS Semarang. Menurut Wahyoe, ia juga sudah tidak fokus di tim.
Baca juga: LIGA 2 Belum Jelas dan PSMS Medan Diliburkan, Sandeni Sidabutar Pilih Sambangi Victory Dairi
Rachmad Hidayat mengundurkan diri dari Laskar Mahesa Jenar terhitung sejak sebulan lalu. Ia memang sudah tidak bergabung lagi bersama tim.
"Rachmad terhitung sudah mundur dari PSIS sejak akhir Bulan September lalu. Kami terima pengunduran diri tersebut karena Rachmad sudah tidak bisa fokus di tim," ucap Wahyoe.
Di dalam surat pengunduran diri Rachmad, ia juga mengucapkan terimakasih dan memohon maaf terhadap manajemen PSIS Semarang.
"Saya mengucapkan permohonan maaf kepada seluruh teman, pelatih dan manajemen PSIS Semarang. Dengan ini saya mengucapkan terimakasih atas kesempatan dan dukungan yang saya dapatkan ketika berada di PSIS Semarang," kata Rachmad dalam suratnya.
Baca juga: LIVE SCTV! PSV Vs Arsenal Malam Ini, Magis Granit Xhaka, Selalu Cetak Gol dalam 2 Laga Terkahir
Hingga berita ini dituliskan, Tribun Medan sudah berusaha mengonfirmasi sang pemain. Namun, belum mendapatkan respon dari Rachmad Hidayat.
Pada musim lalu, Rachmad Hidayat merupakan satu di antara pemain kunci PSMS Medan di Liga 2 musim 2021/2022. Ia cukup mendapat waktu bermain yang lama bersama Ayam Kinantan.
Sayang, perjuangannya membela PSMS Medan harus kandas di babak delapan besar Liga 2 musim 2021/2022. Usai itu, ia kemudian digaet oleh PSIS untuk membela di Liga 1 musim ini.
(cr12/tribun-medan.com)
