Berita Viral

Viral Video Bapak-bapak Korban Gempa Cianjur Terpaksa Pakai Daster

Pasalnya bantuan yang datang kebanyakan adalah baju perempuan yang membuat mereka mau tak mau harus mengenakannya juga.

Penulis: Putri Chairunnisa |
HO / Tribun Medan
Aksi kocak bapak-bapak korban gempa Cianjur pakai daster bantuan dari masyarakat 

TRIBUN-MEDAN.COM – Di tengah duka korban gempa Cianjur beberapa waktu lalu, viral di media sosial video bapak-bapak korban gempa Cianjur pakai daster.

Video bapak-bapak korban gempa Cianjur pakai daster ini cukup menarik atensi warganet.

Aksi kocak bapak-bapak korban gempa Cianjur pakai daster ini diunggah oleh salah satu pemilik akun TikTok @muchtarsupiandi pada Sabtu (26/11/22).

"Ketika bantuan pakaian datang buat para korban gempa Cianjur 95 persen baju perempuan," tulis @muchtarsupiandi pada keterangan unggahannya.

Dalam unggahan tersebut tampak sekelompok bapak-bapak yang tengah mengenakan baju-baju bantuan dari masyarakat yang diberikan untuk mereka.

Pasalnya bantuan yang datang kebanyakan adalah baju perempuan yang membuat mereka mau tak mau harus mengenakannya juga.

Di beberapa slide unggahan tersebut tampak aksi kocak bapak-bapak yang berpose dengan menegangkan baju-baju perempuan berupa daster maupun gamis.

Dengan tubuh gagahnya mereka berpose sedikit malu-malu menyesuaikan pakaian yang mereka kenakan.

Tak sampai di situ, bapak-bapak tersebut juga tampak mengenakan kerudung untuk menunjang penampilan mereka.

Aksi mereka sukses mengundang gelak tawa warga sekitar yang sesama korban dari gempa Cianjur di posko pengungsian maupun warganet.

Aksi kocak mereka menjadi hiburan di tengah duka yang tengah menyelimuti mereka saat ini.

Lagu pengiring unggahan tersebut yang berbunyi "ntah siapa yang salah, ku tak tau" membuat

Pasalnya lagu tersebut benar-benar menggambarkan situasi mereka saat ini yang mau tak mau harus menerima bantuan apapun yang diberikan oleh masyarakat.

Seperti yang diketahui, musibah gempa bumi yang mengguncang Cianjur meninggalkan duka mendalam bagi mereka.

Tak sedikit yang kehilangan tempat tinggal bahkan kerabat karena bencana alam itu.

Sumber: Tribun Medan
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved