Piala FA
SIARAN Langsung Wolves Vs Liverpool Piala FA, The Reds Lagi Badai Cedera,Klopp Minta Pemain Bangkit
Juergen Klopp, punya permintaan spesifik untuk para pemainnya jelang laga ulangan Piala FA 2022-2023 melawan Wolverhampton Wanderers.
TRIBUN-MEDAN.com - Liverpool akan melakoni laga ulangan babak ketiga Piala FA melawan Wolverhampton Wanderers di Stadion Molineux, Selasa (17/1/2023) waktu setempat atau Rabu dini hari WIB.
Siaran langsung laga Wolves vs Liverpool kick off pukul 02.45 Live Streaming TV Online Vidio.com.
Pertandingan antara kedua tim diulang karena mereka bermain seri 2-2 pada laga sebelumnya di Anfield, 8 Januari 2023.
Pelatih Liverpool, Juergen Klopp, punya permintaan spesifik untuk para pemainnya jelang laga ulangan Piala FA 2022-2023 melawan Wolverhampton Wanderers.
Dikutip dari Liverpool Echo, Juergen Klopp punya permintaan khusus untuk para pemainnya jelang pertandingan penentuan itu.
Baca juga: PREDIKSI Skor Crystal Palace Vs Man United Laga Tunda Liga Inggris, Live Streaming TV Online
“Liverpool harus tampil sekuat yang kami bisa. Betul, tidak semua pemain pekan lalu bisa bermain besok karena alasan berbeda. Jelas akan ada perubahan,” kata Klopp.
“Tim kami butuh tenaga segar. Kami akan membuat keputusan soal pemain yang akan menjadi starter.”
“Jelas Liverpool punya opsi kembali ke pilihan dasar. Kami harus lebih kompak, bukan cuma besok. Itu jelas 100 persen.”
“Liverpool harus kembali bertahan dengan solid,” ujar pelatih asal Jerman itu.
Ucapan Juergen Klopp beralasan, mengingat The Reds sedang dalam sorotan karena performa mereka.
Baca juga: JADWAL Big Match Liga Inggris Mulai Sabtu 21 Januari, Liverpool VS Chelsea, Arsenal Tantang MU
Mohamed Salah dkk tiga kali beruntun gagal menang di tiga pertandingan sebelumnya di lintas kompetisi.
Tim asal Merseyside kalah 1-3 dari Brentford, seri 2-2 melawan Wolves, dan terakhir kalah 0-3 dari Brighton & Hove Albion pada Sabtu (14/1/2023).
Di sisi lain, Klopp memastikan kondisi timnya tetap harmonis.
“Para pemain punya relasi baik dengan satu sama lain, tetapi mereka tetap bisa mengutarakan dengan jelas ekspektasi terhadap rekan setim," tutur eks pelatih Borussia Dortmund itu.
Baca juga: PREDIKSI SKOR Crystal Palace vs Manchester United, Catatan Laga Prediksi Skor Wolves vs Liverpool
“Keinginan Liverpool jelas dan tidak ada yang ditutup-tutupi. Kami harus mengakui bahwa musim ini penampilan tim seringnya tidak sesuai ekspektasi.”
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Cody-Gakpo-liverpool-klopp.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.