Liga Italia

JAM TAYANG Inter Milan Vs Empoli Liga Italia Malam Ini, Prediksi Line-up, Catatan 4 Laga Terakhir

Laga Inter Milan vs Empoli dihelat di Stadion Giuseppe Meazza, kick of pukul 02.45 WIB live streaming TV Online.

Isabella Bonotto/AFP
Laga Inter Milan vs Empoli dihelat di Stadion Giuseppe Meazza, kick of pukul 02.45 WIB live streaming TV Online. 

TRIBUN-MEDAN.com - Inter Milan akan menjamu Empoli di laga lanjutan Liga Italia pekan ke-19, Senin (23/1/2023) malam waktu setempat atau Selasa dini hari WIB nanti.

Laga Inter Milan vs Empoli dihelat di Stadion Giuseppe Meazza, kick of pukul 02.45 WIB live streaming TV Online.

Striker Inter Milan, Lautaro Martinez menemukan cara untuk membikin permanen kemenangan 3-0 atas AC Milan di ajang Supercoppa Italiana lalu.

Caranya, Lautaro Martinez membuat tato untuk merayakan kemenangan di derby della Madonnina tersebut.

Ditulis surat kabar Italia, La Gazzetta dello Sport hari ini, Lautaro Martinez, penyerang asal Argentina ini mengunjungi salah satu seniman tato paling terkemuka di Milan.

Lautaro Martinez mencetak gol ketiga di Stadion King Fahd tengah pekan lalu (19/1/2023) saat Inter meraih kemenangan telak, memastikan Nerazzurri mengangkat trofi pertama musim ini.

Baca juga: Hasil Liga Italia Juventus vs Atalanta Skor 3-3, Daftar Terbaru Klasemen Serie A Italia

Trofi itu datang sebulan setelah Martinez menjadi juara dunia setelah membantu Argentina mengangkat Piala Dunia FIFA 2022 di Qatar.

Mantan striker Racing Club ini keluar dari bangku cadangan di final saat Albiceleste mengalahkan Prancis dalam adu penalti setelah imbang 3-3 di waktu normal.

El Toro, panggilannya, punya alasan untuk melakukan perayaan lagi jika mencetak gol saat Inter menjamu Empoli dalam pekan ke-19 Serie A di Stadion Giuseppe Meazza, Milan, Rabu (24/1) dini hari.

Musim ini, dirinya sudah mengemas sembilan gol di Serie A, dan total 12 gol di berbagai kompetisi.

Jika cetak gol dini hari nanti, Lautaro akan menjadi pemain asing ketiga dalam sejarah Inter Milan yang konsisten mencetak dua digit dalam empat musim berbeda.

Baca juga: PREDIKSI Skor Persebaya Surabaya Vs Bhayangkara FC Liga 1, Bajul Ijo Soroti Sani Rizki,Live Indosiar

Sebelumnya, pemain lain yang pernah melakukannya adalah Stefano Nyers, dan Mauro Icardi.

Dan Inter sendiri sangat patut percaya diri menghadapi laga ini.

Skuat asuhan Simone Inzaghi ini sedang dalam performa terbaiknya setelah tak terkalahkan dalam tujuh terakhir di berbagai kompetisi. Dalam periode tersebut, mereka mengemas enam menang, dan sekali seri.

Selain itu, Inter punya rekor superior kontra Empoli. Nerazzurri telah memenangkan masing-masing dari sembilan pertandingan liga terakhir melawan tim dari Florence tersebut, dengan skor agregat 20-7.

Terakhir kali Empoli pernah merasakan kemenangan atas Inter adalah pada 2006 silam.

Namun, tim berjuluk Azzurri ini termasuk lawan yang liat, dan sulit dikalahkan belakangan ini.

Terbukti, dari enam laga terakhir di Serie A, mereka hanya pernah kalah sekali --saat ditekuk sang pemuncak klasemen, Napoli.

Baca juga: LIGA ITALIA: Prediksi Skor Inter Milan vs Empoli, Perkiraan Susunan Pemain Perebutan Juara Serie A

Selebihnya, skuat asuhan Paolo Zanetti ini mengecap tiga kali menang, dan dua kali seri.

Setelah dua kali menuai hasil imbang, Empoli berhasil memetik kemenangan 1-0 atas Sampdoria di laga terakhir, yang mengangkat mereka satu poin ke peringkat 12 klasemen sementara.

Faktanya, hanya satu tim di luar tujuh besar yang telah mengalahkan tim dari Tuscans sepanjang musim ini.

Kembalinya Zanetti ke klub yang pernah dibelanya saat jadi pemain ini, memang memberikan impak sangat baik sejauh ini.

Masalah utama di tim ini adalah lini depan yang mandul.
Tercatat, hanya tiga terbawah di liga yang mencetak gol lebih sedikit dari mereka.

Zanetti berharap, perekrutan kembali striker berpengalaman, Francesco Caputo dapat menginspirasi Empoli untuk lebih tajam lagi.

Namun mengalahkan Inter di kandangnya sendiri, adalah sebuah misi yang sangat sulit.

Bukan hanya karena statistik menunjukkan mereka 93 persen kalah saat melawan ke Giuseppe Meazza, tapi juga karena Empoli belum pernah meraih kemenangan beruntun di Serie A sejak Desember 2021.

Tambahan lagi, kabarnya striker Inter Milan, telah siap untuk bertempur kembali.

Big Rom, julukannya absen hampir sebulan lebih karena cedera lutut, dan tangan.

Dikutip dari FCInter1908.it, penyerang asal Belgia ini mendekati kebugaran penuh dan mengambil bagian dalam latihan grup kemarin.

Besar kemungkinan dia akan debut comeback dini hari nanti, entah menjadi starter, atau pemain pengganti.

Apa pun itu, kehadiran Lukaku menjadi tambahan ancaman mengerikan untuk Empoli.

Serie A
Pekan ke-19
Stadion Giuseppe Meazza, Milan
Selasa (24/1) dini hari

Prediksi Line-up

M-M-M-S-M
Inter Milan 3-5-2
Onana; Skriniar, De Vrij, Bastoni; Dumfries, Barella, Calhanoglu, Mkhitaryan, Dimarco; Martinez, Dzeko

M-S-S-M-K
Empoli 4-3-1-2
Vicario; Ebuehi, De Winter, Luperto, Parisi; Fazzini, Bandinelli, Akpa Akpro; Baldanzi; Caputo, Satriano

Head to Head

Main 27
Inter menang 23
Empoli menang 2
Seri 2

4 Duel Terakhir

06/05/22 Inter Milan 4 - 2 Empoli

20/01/22 Inter Milan E 3 - 2 Empoli

28/10/21 Empoli 0 - 2 Inter Milan

27/05/19 Inter Milan 2 - 1 Empoli

(Tribun-Medan.com)

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com

Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved