Liga Spanyol

PREDIKSI Barcelona Vs Sevilla Liga Spanyol, Lengkap Susunan Pemain, Skor, H2H, Live Streaming

Bursa prediksi skor meramalkan pertandingan antara Barcelona vs Sevilla akan berakhir dengan kemenangan El Barca.

Twitter/Barcelona
Berikut prediksi Barcelona vs Sevilla pada pekan ke-20 Liga Spanyol, lengkap susunan pemain, bursa skor, head to head hingga link live streaming. 

Sedangkan Alejandro Balde dan Ronald Araujo masing-masing menyumbang satu assist.

Meski Barcelona kokoh di puncak klasemen, namun anak asuh Xavi Hernandez itu tidak boleh lengah.

Sevilla tentu bisa menjadi ancaman dan batu sandungan bagi El Barca untuk meraih poin sempurna.

Pasalnya, dalam dua pertandingan terakhirnya di Liga Spanyol, Sevilla tercatat selalu meraih kemenangan.

Tim asuhan Jorge Sampaoli itu berhasil menaklukkan Cardiz 1-0 berkat penalti Ivan Rakitic.

Kemudian Sevilla juga sukses memukul Elche 3-0 lewat dua gol Youssef En-Nesyiri dan satu gol Marcos Acuna.

Jika menilik pertemuan keduanya pada pekan ke-4, Sevilla yang saat itu masih dilatih Julen Lopetegui kalah 0-3 dari Barcelona di Stadion Ramon Sanchez Pizjuan.

Kala itu Sevilla takluk oleh gol-gol yang dicetak Raphinha, Robert Lewandowski, dan Eric Garcia.

Baca juga: PREDIKSI Susunan Pemain Inter Milan Vs AC Milan Liga Italia, Pioli Siapkan Skema Formasi Ini

Kondisi Tim

Ousmane Dembele menjadi satu-satunya daftar cedera pemain Barcelona saat ini.

Dembele diperkirakan absen sepanjang bulan Februari setelah mengalami cedera saat pertandingan melawan Girona pekan lalu.

Pasukan Xavi Hernandez itu tidak memiliki cedera lainnya atau skorsing lebih lanjut yang perlu dikhawatirkan.

Sementara berita kurang menyenangkan hadir dari tim Sevilla.

Marcao dan Marko Dmitrovic akan sama-sama absen karena cedera otot.

Sementara Alex Telles yang dipinjam dari Manchester United juga sedang mengalami masalah lutut.

Halaman 2/3
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved