Liga Inggris
DAFTAR Calon Pengganti Graham Potter Jika Dipecat Chelsea, dari Zidane hingga Mourinho
Nama Graham Potter dan Chelsea memang tengah menjadi trending topic di media sosial Twitter Indonesia, Minggu (19/2/2023).
TRIBUN-MEDAN.com - Chelsea sepertinya butuh pelatih baru di tengah performanya yang buruk belakangan ini di bawah asuhan Graham Potter.
Nama Graham Potter dan Chelsea memang tengah menjadi trending topic di media sosial Twitter Indonesia, Minggu (19/2/2023).
Buntut kekalahan Chelsea dari Southampton 1-0 di Liga Inggris, Sabtu (18/2/2023) membuat tagar #PotterOut menggema.
Seandainya Graham Potter dipecat Chelsea, setidaknya ada empat calon kuat pelatih yang siap menggantinya. Dari Zinedine Zidane hingga Mourinho disebut-sebut cocok mengisi posisi tersebut.
Bukan menjadi rahasia lagi jika Potter tengah mengalami periode kelam membesut Chelsea.
Bahkan di awal tahun 2023 ini, Si Biru total cuma menang sekali dari 10 laga di seluruh kompetisi.
Termasuk, mereka tersingkir di Piala FA dan Carabao Cup serta lagi kalah agregat 0-1 atas Dortmund di babak 16 besar Liga Champions.
Baca juga: RASHFORD Gacor dengan Man United, Kini Sejajar Rooney dan Ronaldo hingga Pecundangi Chelsea
Sonta hasil minor ini mengakibatkan pendukung Chelsea geram.
Tak sedikit yang meminta manajemen The Blues mendepak Graham Potter dari kursi pelatih.
Jika skenario ini terealisasi, menjadi pertanyaan tentunya siapa nantinya pelatih yang akan mengisi kursi nakhoda The Blues di sisa musim 2022/2023.
Berikut daftar empat kandidat pelatih yang diproyeksikan menangani Chelsea jika Graham Potter dipecat, dirangkum dari laman Absolute Chelsea.
1. Zinedine Zidane
Nama Zinedine Zidane dikaitkan dengan Chelsea mengingat status pelatih asal Prancis ini masih "pengangguran".
Setelah mengukir kisah manis bersama Real Madrid, Zinedine Zidane kini tengah menikmati masa senggangnya karena belum memiliki tim yang dibesut.
Soal prestasi dan kualitas, Zidane tak perlu disangsikan lagi.
Legenda Prancis ini membuktikan kapabilitasnya sebagai juru taktik jempolan saat membawa Real Madrid menjuarai Liga Champions maupun LaLiga.
Di dua era kepelatihannya bersama Real Madrid, Zidane berhasil mempersembahkan 11 trofi. Yaitu dua gelar La Liga, dua Piala Super Spanyol, dua Piala Super Eropa, dua gelar Piala Dunia Antarklub dan tiga trofi Liga Champions.
Baca juga: JADWAL Lengkap Liga 1 Pekan ke-26, Hari Ini Ada Persita Vs Borneo, Bhayangkara FC Vs Madura United
2. Pep Guardiola
Tak kalah pamor dari Zinedine Zidane, Pep Guardiola juga mempunyai CV dan profil mentereng sebagai pelatih.
Berstatus sebagai legenda hidup Barcelona, Pep Guardiola memang dikenal sebagai salah satu pelatih terbaik dunia.
Periode terbaiknya sebagai juru taktik dia dapati selama membesut Barcelona (2007-2012).
Di bawah asuhannya, Barcelona berhasil meraih tiga gelar juara LaLiga secara berturut-turut, dua gelar juara Copa del Rey, tiga gelar juara Piala Super Spanyol secara berturut-turut, dua gelar Liga Champions, dua gelar Piala Super Eropa, dan dua gelar juara Piala Dunia.
3. Jose Mourinho
Selain dua nama legenda sepak bola, Chelsea juga dikaitkan dengan pelatih jempolan asal Portugal. Siapa lagi jika bukan Jose Mourinho.
Juru taktik yang kini membesut AS Roma masuk dalam radar pantauan The Blues.
Soal pengalaman membesut tim besar, Mourinho jagonya.
Real Madrid, Manchester United, Inter Milan, dan FC Porto pernah menggunakan jasanya.
Bahkan Chelsea pernah dilatih oleh Jose Mourinho sampai dua kali periode.
Total delapan trofi diberikan Mourinho untuk Chelsea, enam di antaranya diraih medio 2004-2007 dan sisanya saat ia kembali di tahun 2013 hingga 2015.
Baca juga: CHELSEA Sudah Habiskan Rp 5,3 Triliun Belanja Pemain, Masih Kalah, Potter Tak Mau Disalahkan
4. Mauricio Pochettino
Jika dikomparasikan dengan tiga pelatih dia atas, Mauricio Pochettino memang menjadi profil yang paling "B" aja.
Prestasi terbaik Mauricio Pochettino ialah membawa Tottenham Hotspur ke final Liga Champions musim 2018/2019.
Dia memiliki pengalaman membesut tim Premier League, Southampton dan Tottenham Hotspur sebelum pindah ke Ligue 1 bersama Paris Saint-Germain (PSG).
Keunggulan mantan pemain Espanyol ini ialah pendekatannya kepada pemain. Hal ini cocok dengan Chelsea yang mayoritas mengandalkan pemain muda.
(Tribun-Medan.com)
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com
| Hasil dan Klasemen Liga Inggris - Posisi Arsenal Mulai Diancam Man City, Newcastle Telan Kekalahan |
|
|---|
| LIVE SCORE Manchester City Vs Bournemouth Jam 23.30 WIB, Cek Hasil Liga Inggris di Sini Gratis |
|
|---|
| UPDATE Liga Inggris - Liverpool Bangkit, Posisi Man United Kini di Bawah The Reds |
|
|---|
| LIVE SCORE Burnley Vs Arsenal Mulai Jam 22.00 WIB, Cek Hasil Liga Inggris Gratis di Sini |
|
|---|
| LIVE SCORE Nottingham Vs Manchester United Jam 22.00 WIB, Cek Hasil Liga Inggris Gratis di Sini |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Graham-potter-chelsea-ucl.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.