Piala Asia U20
SYARAT Timnas U-20 Indonesia Lolos Perempat Final Piala Asia U-20, Sulit tapi Bisa Buat Kejutan
Meski berada di urutan ketiga, timnas U-20 Indonesia masih memiliki peluang untuk lolos ke babak selanjutnya.
TRIBUN-MEDAN.com - Timnas U-20 Indonesia harus menjalani syarat yang sulit untuk lolos ke perempat final Piala Asia U-20 2023 meski peluang masih terbuka lebar.
Pasalnya, Timnas U-20 Indonesia akan melawan tuan rumah Uzbekistan di laga terakhir. Misi menang dari tuan rumah cukup berat, tapi ini menjadi pembuktian dan kejutan untuk pasukan Shin Tae-yong.
Timnas U-20 Indonesia sementara menempati peringkat ketiga di klasemen Grup A.
Tim asuhan Shin Tae-yong itu berhasil mengumpulkan tiga poin dari dua pertandingan.
Poin tersebut sama dengan Irak yang berada diperingkat kedua
Sedangkan posisi teratas Grup A dihuni oleh Uzbekistan berkat raihan enam poin.
Meski berada di urutan ketiga, timnas U-20 Indonesia masih memiliki peluang untuk lolos ke babak selanjutnya.
Namun tantangan berat kini dihadapi oleh skuad Garuda Nusantara.
Pasalnya, timnas U-20 Indonesia harus bertemu Uzbekistan yang merupakan pemuncak klasemen di laga terakhirnya.
Baca juga: HASIL Piala Asia U20, Timnas U-20 Indonesia Menang Lawan Suriah, Hokky Caraka Cetak Gol Satu-satunya
Terlebih, Uzbekistan berstatus sebagai tuan rumah.
Duel tersebut dijadwalkan terlaksana pada tanggal 7 Maret mendatang.
Di hari yang sama, timnas U-20 Irak ditantang Suriah.
Dalam hal ini, berikut syarat bagi timnas U-20 Indonesia bila ingin lolos ke perempat final:
Sebagai catatan, babak penyisihan Grup Piala Asia U-20 2023menggunakan sistem head to head.
1. Timnas U-20 Indonesia harus menang atas Uzbekistan dengan selisih lebih dari dua gol.
| LINK Live Streaming Timnas U20 Indonesia Vs Iran Jam 18.30 WIB, Cek Hasil Live Score Piala Asia U20 |
|
|---|
| Piala Asia U-20 2025 - Australia Pimpin Klasemen, 2 Pemainnya Top Skor, Giliran Jens Raven Bersinar |
|
|---|
| LIVE RCTI Timnas U20 Indonesia Vs Iran Malam Ini, Indra Sjafri Ungkap Pentingnya Raih 3 Poin di Awal |
|
|---|
| JADWAL Tayang Timnas U20 Indonesia Vs Iran, Ujian Sulit Garuda di Laga Perdana di Piala Asia U20 |
|
|---|
| Prediksi Susunan Pemain Timnas U20 Indonesia Vs Iran, Jens Raven Andalan Indra Sjafri |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.