Liga Champions

PANTAS Manchestes City Juara Liga Champions 2023, Habiskan Uang Rp 19 Triliun di Era Guardiola

Menurut ESPN, Man City mengucurkan uang hingga 1,24 miliar euro atau sekitar 19,85 triliun untuk merekrut pemain-pemain top dunia.

Paul ELLIS / AFP (Paul ELLIS / AFP)
Gelandang Manchester City asal Jerman #8 Ilkay Gundogan mengangkat trofi Piala Eropa saat mereka merayakan kemenangan pertandingan sepak bola final Liga Champions UEFA antara Inter Milan dan Manchester City di Stadion Olimpiade Ataturk di Istanbul, pada 10 Juni 2023. Manchester City memenangkan pertandingan tersebut 1-0. Paul ELLIS / AFP (Paul ELLIS / AFP) 

TRIBUN-MEDAN.com - Manchester City pantas saja juara Liga Champions 2022-2023, untuk mencapai itu The Citizens rela mengeluarkan uang sekitar Rp 19 triliun semasa dilatih Pep Guardiola.

Manchester City akhirnya berhasil cetak sejarah, menjuarai kompetisi Liga Champions musim 2022/2023, Minggu (11/6/2023).

Man City sukses juara usai menaklukkan Inter Milan 1-0 di laga final yang digelar di Stadion Olimpiade Ataturk, Istanbul Turki.

Gol tunggal yang dicetak Rodri sudah cukup untuk mengantarkan Man City menjadi juara Liga Champions untuk yang pertama kalinya.

Spesialnya, trofi Liga Champions ini diraih bebarengan satu musim dengan dua trofi yang sebelumnya diraih, yakni Liga Inggris serta Piala FA.

Baca juga: Manchester City Juara Liga Champions, Akhirnya Pep Raih Treble Winners, Man City Libas Inter 1-0

Dengan demikian, predikat treble winners sah disandang oleh Manchester City tim asuhan Pep Guardiola musim ini.

Ini sekaligus menyamakan level The Citizens dengan rival sekotanya, Manchester United yang pada 1999 silam juga meraih treble winners.

Trofi si Kuping Besar ini begitu berarti bagi Manchester City. Pasalnya, uang triliuan rupiah sudah dikeluarkan Sheikh Mansour untuk membangun skuad bertabur bintang.

Sejak kedatangan Pep Guardiola pada musim 2016/2017, Manchester City telah mengeluarkan uang dengan jumlah yang fantastis untuk merekrut sejumlah pemain ternama.

Menurut ESPN, Man City mengucurkan uang hingga 1,24 miliar euro atau sekitar 19,85 triliun untuk merekrut pemain-pemain top dunia.

Baca juga: HASIL Liga Champions Manchester City vs Inter Milan Babak I Imbang 0-0,Tonton Live Streaming di Sini

Man City sebelumnya pernah masuk final Liga Champions pada musim 2020/2021 lalu. Namun mereka kalah dari Chelsea di final, sehingga harus rela gagal juara.

Setelah kegagalan itu, Man City akhirnya merekrut pemain kelas wahid seperti Erling Haaland serta Jack Grealish yang akhirnya membawa kesuksesan bagi tim.

Sebelum keduanya datang, Man City telah dihuni pemain-pemain ternama seperti Riyad Mahrez yang didatangkan pada 2018 dari Leicester City.

Pemain asal Aljazair itu didatangkan dengan biaya mencapai 67,8 juta euro dan langsung menjadi pemain andalan Pep Guardiola.

Untuk memperkuat lini tengah, Pep memilih mendatangkan Rodrigo Hernandez dari Atletico Madrid pada 2019 lalu.

Baca juga: FINAL LIGA CHAMPIONS: Kutukan Dukun Afrika ke Guardiola Ditarik, Saatnya Manchester City Juara?

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved