Berita Viral
Lamaran Berakhir Tragis, Wanita Jatuh Tewas dari Tebing setelah Beberapa Menit Dilamar Kekasihnya
Pasangan kekasih itu pergi ke tebing di Polente Cape, Kota Canakkale, Turki, untuk merayakan momen lamaran itu saat matahari terbenam.
Penulis: Rena Elviana Purba | Editor: Randy P.F Hutagaol
TRIBUN-MEDAN.com - Momen lamaran biasanya menjadi salah satu momen bahagia bagi pasangan kekasih.
Tetapi tidak bagi pemuda ini, momen lamaran justru menjadi salah satu momen tragis dalam hidupnya.
Hal ini lantaran setelah dirinya melamar kekasihnya, wanita itu justru jatuh dari tebing dan meninggal dunia.
Dikutip Tribun-medan.com dari Sanook.com, Kamis (27/7/2023) wanita bernama Yesim Demir (39) meninggal dunia karena jatuh dari tebing setelah dilamar oleh kekasihnya, Nizamettin Gursu.
Pasangan kekasih itu pergi ke tebing di Polente Cape, Kota Canakkale, Turki, untuk merayakan momen lamaran itu saat matahari terbenam.
Baca juga: Saking Banyaknya Uang Milik Mira Hayati, Pihak Bank Rela Datang ke Rumahnya untuk Menghitung Uang
Diketahui, tebing tersebut memang sering didatangi banyak pengunjung untuk melihat matahari terbenam.
Hanya saja jalan di tebing tersebut memang sangat buruk, sehingga setiap pengunjungnya diharapkan selalu berhati-hati saat melangkah.
Nizamettin Gursu pun melamar kekasihnya untuk menikah dengannya saat mereka menyaksikan matahari terbenam di tebing tersebut.
Yesim Demir menerima lamaran kekasihnya tersebut sehingga membuat Nizamettin Gursu bahagia.
Nizamettin Gursu yang bersemangat, meninggalkan Yesim Demir di atas tebing, untuk mengambil makanan dan minuman di mobil.
Tetapi saat ia menuju mobilnya, pria itu mendengar jeritan kekasihnya.
Gursu bergegas ke sudut pandang di tepi tebing itu untuk melihat kondisi kekasihnya.
Tak disangka, ia justru menemukan calon istrinya telah jatuh ke bawah tebing.
Gursu mengatakan kekasihnya kehilangan keseimbangan setelah minum alkohol dan terjatuh dari atas tebing.
Diketahui, tebing itu tingginya mencapai 104 kaki (sekitar 31 meter).
| BAHLIL Resmikan Lapangan Padel, Gratis Buat Umum Asalkan Masuk Golkar |
|
|---|
| Sah Daftar Nama 10 Tokoh Dianugerahi Gelar Pahlawan Nasional, Termasuk Soeharto, Diwarnai Penolakan |
|
|---|
| Masih Ingat Tragedi Menimpa Kiai, Warga NU Diintimidasi, Gus Mus Tolak Gelar Pahlawan Soeharto |
|
|---|
| Ingat Alasan Utama Pelengseran Soeharto 1998 soal KKN, Gelar Pahlawan Dianggap Cederai Anti-korupsi |
|
|---|
| PELAKU Kedua Penembakan Hansip di Jaktim Ditangkap, Polisi Juga Amankan Senpi |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.